Hari Valentine, Pedangdut Mechalica Rilis Lagu Cinta dan Patah Hati
Mechalica © Dok. Pribadi
Kapanlagi.com - Artis dangdut Mechalica menyambut Hari Valentine dengan merilis dua lagu sekaligus. Lagu 'Mati Gaya' dan 'Menoreh Luka', ciptaan Suto Pranto. Uniknya, satu lagu bertema cinta dan satu lagu lagi bertema patah hati.
Mechalica menjelaskan apa alasannya merilis lagu yang bertema patah hati di Hari Valentine. Jawaban Mechalica pun cukup sederhana, menurutnya, tak sedikit juga yang merasa hatinya terluka di hari yang dikenal sebagai hari kasih sayang ini.
"Banyak yang nanya, kenapa ada lagu yang dirilis bertema patah hati, Menoreh Luka? Biar seimbang. Di Hari Valentine ini kan enggak semua orang sedang merasa berbunga-bunga, ada juga mungkin yang sedang patah hati," jelas penyanyi cantik ini saat ditemui di Jakarta, Rabu (13/2).
Advertisement
Mechalica rilis dua lagi di Hari Valentine © Dok. PribadiMechalica mengungkapkan, dua lagu tersebut akan diputar serentak di 100 radio se-Indonesia tepat 14 Februari 2019. Dia berharap, lagu tersebut bisa diterima penikmat musik dangdut.
"Aku berharap dengan diputarnya lagu 'Mati Gaya' dan 'Menoreh Duka' secara serentak di hari kasih sayang ini membuat lagu-lagu Mechalica semakin banyak yang menyayangi dan juga dapat diterima oleh seluruh lapisan masyarakat pastinya. Alhamdulillah bisa booming, Aamiin," kata pemain FTV di antv ini.
Bagi yang sekarang hatinya sedang berbunga-bunga maupun terluka, Mechalica persembahkan karyanya untuk kamu nih, KLovers. Khususnya bagi kamu pecinta dangdut, lagu ini bisa jadi lagu tambahan di list lagu favoritmu. Ya nggak?
Baca Ini Juga
- Zaskia Gotix Nyanyi Lagu Romantis di Depan Jokowi, Bikin Iriana Sewot?
- Sedang Sakit, Yendri Gemilang LIDA Memaksa untuk Manggung Demi Biaya Persalinan Istri
- Berlaga di LIDA 2019, Waode Mardiana Dulunya Pernah Jadi Tukang Parkir Motor
- Gilang Dirga Tirukan Jokowi Dengan Malu-Malu, Ternyata Mirip Banget!
- RUU Permusikan Ramai Dibahas, Rhoma Irama Soroti Pasal-Pasal Ini
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dan/mit)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
