6 Drama Korea dengan Character Development Terbaik - Menarik untuk Diikuti

6 Drama Korea dengan Character Development Terbaik - Menarik untuk Diikuti
Drama Korea dengan Character Development Terbaik (Credit: Mydramalist)

Kapanlagi.com - Drama Korea dikenal tak hanya karena alur cerita yang memukau, tetapi juga karena pengembangan karakter yang luar biasa. Tak heran jika banyak judul drama Korea dengan character development terbaik yang populer di Indonesia.

Drama Korea dengan character development terbaik ini mampu menggambarkan perjalanan emosional tokoh yang kompleks. Penonton akan disuguhkan pada karakter utama yang berubah dan tumbuh seiring dengan konflik cerita.

Misalnya, tokoh yang awalnya rapuh atau penuh kelemahan, mereka berkembang menjadi sosok yang kuat dan bijaksana. Nah, jika kalian sedang mencari drama Korea dengan character development terbaik, silakan simak informasi selengkapnya berikut ini.

1. BITTER SWEET HELL (2024)

Drama Korea dengan Character Development Terbaik (Credit: Mydramalist)

Rating7.7/10 Mydramalist
Durasi60 menit
Episode12
TayangMBC, Viki
PemainKim Hee Sun, Lee Hye Young, Kim Nam Hee, dll.

BITTER SWEET HELL bisa dibilang sebagai salah satu drama Korea dengan character development terbaik. Drama ini menampilkan tokoh Noh Young Won (Kim Hee Sun). Dia memiliki masa kecil penuh tantangan setelah kehilangan ayahnya yang bunuh diri. Untuk mendukung keluarganya secara finansial, dia memutuskan untuk bekerja dengan keluarga Choi.

Awalnya, dia hanya memandang keluarga ini sebagai sumber penghasilan dan berencana untuk meninggalkan mereka jika ada masalah. Namun, kehadiran Lee Se Na secara perlahan mengubah persepsinya. Noh Young Won mulai memahami makna sejati dari sebuah keluarga dan berkomitmen untuk melindungi mereka sampai akhir.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. THE ATYPICAL FAMILY (2024)

Rating8.5/10 Mydramalist
Durasi1 jam 10 menit
Episode12
TayangNetflix
PemainJang Ki Yong dan Chun Woo Hee

Selanjutnya, ada drama Korea dengan character development terbaik yang berjudul THE ATYPICAL FAMILY. Ada karakter pendukung bernama Bok I Na (Park So Yi) yang cukup menonjol dalam drama ini. Awalnya, dia digambarkan sebagai anak yang pemalu dan tertutup. Dia pun sempat menjadi target perundungan di sekolah.

Namun, dengan bantuan Do Da Hae (Chun Woo Hee), Bok I Na mulai melihat potensi dirinya dan menyadari bahwa kekuatannya adalah sesuatu yang harus dihargai, bukan dianggap sebagai kelemahan. Lambat laun, dia menjadi lebih terbuka dengan dirinya sendiri dan orang-orang di sekitarnya.

3. DOCTOR CHA (2023)

Drama Korea dengan Character Development Terbaik (Credit: Mydramalist)

Rating8.1/10 Mydramalist
Durasi60 menit
Episode16
TayangNetflix, jTBC
PemainUm Jung Hwa, Kim Byung Chul, Myung Se Bin

Bicara soal drama Korea dengan character development terbaik, DOCTOR CHA jelas tak boleh dilupakan. Secara garis besar, drama ini menyoroti tokoh utama bernama Cha Jeong Suk. Awalnya, dia digambarkan sebagai ibu rumah tangga yang setia merawat keluarganya, meskipun dikhianati oleh suaminya selama bertahun-tahun.

Seiring berjalannya waktu, Cha Jeong Suk berubah menjadi dokter residen yang berdedikasi dan mulai bersikap tegas terhadap suaminya. Meski bisa memaafkan suaminya sebagai ayah anak-anaknya, dia tidak bisa memaafkannya sebagai seorang suami. Akhirnya, dia berani menempuh jalan perceraian daripada harus mempertahankan pernikahan yang telah rusak.

4. DAILY DOSE OF SUNSHINE (2023)

Rating8.8/10 Mydramalist
Durasi1 jam 10 menit
Episode12
TayangNetflix
PemainPark Bo Young, Yeon Woo Jin, Jang Dong Yoon

DAILY DOSE OF SUNSHINE juga menjadi salah satu drama Korea dengan character development terbaik. Drama ini menggambarkan kehidupan di bangsal psikiatri dengan campuran emosi dan humor. Tokoh utamanya bernama Jung Da-Eun (Park Bo-Young), seorang perawat baru di bangsal psikiatri yang tengah beradaptasi setelah sebelumnya bekerja di bangsal penyakit dalam.

Meskipun menghadapi berbagai tantangan, Jung Da-Eun berusaha sebaik mungkin merawat pasien dengan dukungan Kepala Perawat Song Hyo-Jin (Lee Jung-eun). Selain menunjukkan perkembangan karakter utama, drama ini juga mengajak penonton untuk memahami kompleksitas masalah kesehatan mental dan pentingnya dukungan selama proses penyembuhan.

5. DOOM AT YOUR SERVICE (2021)

Drama Korea dengan Character Development Terbaik (Credit: Mydramalist)

Rating8.4/10 Mydramalist
Durasi1 jam 5 menit
Episode16
TayangViu, Netflix, Viki, Prime Video
PemainPark Bo Young, Seo In Guk, Lee Soo Hyuk, Kang Tae Oh, dll.

Drama Korea dengan character development terbaik selanjutnya berjudul DOOM AT YOUR SERVICE. Drama ini berkisah tentang wanita muda yang hampir kehilangan harapan dalam hidupnya, sampai ia bertemu dengan sosok supernatural yang bisa mengubah takdirnya.

Wanita ini bernama Tak Dong Kyung (Park Bo Young), sementara sosok supernaturalnya adalah Myul Mang (Seo In Guk). Meski awalnya Tak Dong Kyung kesulitan mengungkapkan perasaannya, akhirnya dia mampu menemukan tujuan hidupnya dan keinginan untuk mengejar kebahagiaan.

6. ANGRY MOM (2015)

Rating8.2/10 Mydramalist
Durasi1 jam 10 menit
Episode16
TayangMBC, Viki, Netflix
PemainKim Hee Sun, Kim Yoo Jung, Ji Hyun Woo

Masih ada lagi drama Korea dengan character development terbaik yang bisa kalian ikuti. Drama berjudul ANGRY MOM ini berkisah tentang kasus kekerasan di sekolah yang dialami oleh A-Ran (Kim You-jung), putri dari Jo Gang-hee (Kim Hee-seon).

Bermula dari seorang ibu rumah tangga biasa, Jo Gang-hee mulai merasa tak terima dengan situasi yang dialami putrinya. Dia pun memutuskan untuk menyamar sebagai siswa SMA demi melindungi anaknya. Perubahan yang dialami Jo Gang-hee dari seorang ibu yang melindungi anaknya menjadi siswa SMA lagi sungguh luar biasa.

Nah, KLovers, itulah sederet drama Korea dengan character development terbaik yang menarik untuk diikuti.

AYO JOIN CHANNEL WHATSAPP KAPANLAGI.COM BIAR NGGAK KETINGGALAN UPDATE DAN BERITA TERBARU SEPUTAR DUNIA HIBURAN TANAH AIR DAN JUGA LUAR NEGERI. KLIK DI SINI YA, KLOVERS!

Rekomendasi
Trending