Susul Rain-Kim Tae Hee, Ryu Soo Young & Park Ha Sun Juga Menikah

Penulis: Rahmi Akbar Safitri

Diterbitkan:

Susul Rain-Kim Tae Hee, Ryu Soo Young & Park Ha Sun Juga Menikah Park Ha Sun & Ryu Soo Young © Istimewa

Kapanlagi.com - Dunia hiburan Korea baru saja dibumbui dengan kabar bahagia dari pernikahan top star Rain dan Kim Tae Hee. Kini satu lagi pasangan selebritis yang baru saja resmi menjadi pasangan suami istri. Mereka adalah Ryu Soo Young dan Park Ha Sun.


Ryu Soo Young dan Park Ha Sun bertemu dalam drama Two Weeks di mana mereka berperan sebagai tunangan. Mereka mengonfirmasi hubungan asmara pada bulan Maret 2015 atau tepatnya setelah 5 bulan pacaran. Keduanya mengumumkan pernikahan awal tahun ini dengan menyatakan sudah memilih tanggal yang tak akan mengganggu pekerjaan mereka.


Dilansir dari Soompi, Ryu Soo Young dan Park Ha Sun resmi menikah pada Minggu (22/1) di sebuah hotel di Seoul. Sederet selebritis yang jadi sahabat mempelai pun menyempatkan untuk hadir seperti di antaranya Lee Kwang Soo, Cho Seung Woo, Wang Bit Na, Yoon Yoo Sun, Jung Yoo Mi, dan Sam Hammington yang merupakan teman Ryu Soo Young dari variety show Real Men.


So sweet banget ya? © Fly Up EntertainmentSo sweet banget ya? © Fly Up Entertainment

Agensi Fly Up Entertainment pun merilis dua foto dari pernikahan aktor 18 vs 29 dan aktris Drinking Solo itu. Dua momen dari foto tersebut berhasil memperlihatkan kebahagiaan dan cinta dari mempelai pria dan wanita.


"Ryu Soo Young dan Park Ha Sun telah mengucapkan janji pernikahan di tengah-tengah dukungan, pesan, dan ucapan selamat dari banyak orang. Mereka berterima kasih atas dukungan dan perhatian yang diberikan. Kami berharap semuanya terus memberikan ucapan selamat karena mereka akan berjalan bersama dalam kebahagiaan," ujar pihak agensi.


Selamat kepada Ryu Soo Young dan Park Ha Sun. Semoga langgeng terus dan bahagia selalu, serta terus berkarya di dunia drama atau film ya :)


Happy wedding, Ryu Soo Young dan Park Ha Sun © Fly Up EntertainmentHappy wedding, Ryu Soo Young dan Park Ha Sun © Fly Up Entertainment

(soo/pit)

Rekomendasi
Trending