Debut Main Film Layar Lebar, Frederika Cull Tunjukkan Betapa Kuatnya Seorang Wanita Dalam Horor 'MALAM KERAMAT'

Debut Main Film Layar Lebar, Frederika Cull Tunjukkan Betapa Kuatnya Seorang Wanita Dalam Horor 'MALAM KERAMAT'
Debut Main Film Layar Lebar, Frederika Cull Tunjukkan Betapa Kuatnya Seorang Wanita Dalam Horor 'MALAM KERAMAT' © KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Frederika Cull melakukan debut akting di film layar lebar berjudul MALAM KERAMAT. Ia memerankan karakter bernama Dini, seorang sales property yang tetap bekerja memasarkan rumah mewah meski dalam kondisi hamil.

Frederika mengungkap bila keterlibatan dalam film besutan Helfi Kardit ini tidaklah mudah. Karena ia memainkan peran yang belum pernah dialami di kehidupan nyata, yakni sebagai wanita hamil.

"Dalami karakter Dini ini sangat susah ya karena aku harus tahu menjadi seorang ibu hamil itu seperti apa. Selain bagaimana dia berjalan, juga ada tantangan emosi yang up and down," kata Frederika ditemui di kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (5/9/2024).

1. Membuktikan Pada Penonton

MALAM KERAMAT adalah film bergenre horor yang memiliki banyak adegan menegangkan. Sebagai seorang aktris, tentu saja Frederika Cull dituntut untuk tampil meyakinkan saat harus ketakutan atau kesakitan.

"Aku ada adegan di mana harus disiksa. Dan adegannya susah karena harus merasakan bahwa itu kejadian nyata supaya muncul di ekspresi. Itu tantangan gimana aku bisa membuktikan kepada penonton bahwa semua yang dialami nyata," ucap Putri Indonesia 2019 tersebut.

2. Tampilkan Kuatnya Wanita

Frederika Cull ingin menyampaikan sebuah pesan lewat perannya dalam film MALAM KERAMAT. Bahwa wanita bisa sangat kuat ketika menghadapi cobaan dalam hidup.

"Karakter Dini menurut aku sosok perempuan kuat. Karena dalam kondisi hamil, tapi tetap berjuang untuk hidupnya. Tantangan hidup yang dialami berat banget tapi tetap berjuang itu memberi contoh seberapa kuat wanita," tandas aktris kelahiran 5 Oktober 1995 ini.

(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)

Rekomendasi
Trending