Harry Styles Bakal Main Film Besutan Christopher Nolan
Harry Styles © TPG Images
Kapanlagi.com - Kabar soal merambahnya Harry Styles ke dunia seni peran memang sudah terdengar sejak tahuh lalu. Dulu sempat muncul kabar kalau Harry akan bergabung bersama Cara Delevingne dalam film TULIP FEVER.
Namun kenyataannya, Harry tak bermain dalam film yang juga dibintangi Alicia Vikander tersebut. Hingga kini muncul kabar baru kalau Harry akan bermain dalam film baru.
Bukan sekedar hoax belaka, kini personel One Direction itu memang akan bermain dalam sebuah film terbaru Hollywood. Seperti yang dilansir Aceshowbiz, pria yang sempat dikabarkan menjalin hubungan dengan Kendall Jenner itu bakal bermain dalam film berjudul DUNKIRK.
Harry Styles bakal bermain dalam film besutan Christopher Nolan © TPG ImagesFilm tersebut sendiri berceritakan tentang evakuasi Dunkirk yang terjadi di perang dunia kedua silam. Film yang direncanakan tayang tahun 2017 ini merupakan besutan dari sutradara ternama Christopher Nolan.
Sayangnya tokoh yang akan diperankan Harry masih dirahasiakan hingga kini. Namun yang pasti, kemunculannya dalam sebuah film sudah dinantikan oleh para penggemarnya.
Selain Harry, film tersebut juga dibintangi oleh beberapa aktor-aktor besar Hollywood. Beberapa di antaranya adalah Tom Hardy, Mark Rylance, and Kenneth Branagh. Sudah nggak sabar kan pengen melihat aksi mereka?
Simak berita ini juga ya!
Selena Gomez Bocorkan Status, Kendall Jenner Ternyata Jomblo!
Ups, Harry Styles Kena Tilang Gara-Gara Parkir Sembarangan
Keceplosan, Selena Gomez Sebut Kendall Jenner Sudah Nggak Jomblo
FOTO: Sibuk Syuting Video Klip, Begini Gaya Keren Zayn Malik
Ngaku Tak Kenal, Lindsay Lohan Pernah Tolak Harry Styles di Hotel
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(ace/mhr)
Helmi Romadhon
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
