Aktor Ewan McGregor Gagal Jadi Sutradara
Diterbitkan:
Ewan McGregor
© SplashNews.com
Kapanlagi.com - Meski tak ada kewajiban namun menjadi seorang sutradara adalah sebuah pencapaian yang membanggakan buat seorang aktor, tak terkecuali Ewan McGregor. Ewan bahkan sudah melakukan riset dan mempersiapkan segala sesuatunya namun sayangnya proyek film pertamanya ini harus kandas.Semula Ewan McGregor berencana membuat sebuah film yang didasarkan pada sebuah lomba balap kapal yang terjadi pada tahun 1968 yang lalu. Rencana sudah cukup matang dan Eve Mavrakis, sang istri, pun seperinya sangat mendukung. Sayangnya saat, Ewan melakukan riset, ia mendapati bahwa sudah ada proyek lain yang juga menggarap topik yang sama."Istri saya yang akan merancangnya. Saya tidak akan membintanginya. Lalu saya mendapati kalau sudah ada orang yang membuat film ini. Terus terang saya kecewa," ujar Ewan McGregor seperti dikabarkan ContactMusic.com.Untungnya kekecewaan ini tak membuat Ewan McGregor patah semangat. Ia masih akan mencoba lagi walaupun belum ada kepastian soal ini. "Pasti sangat menyenangkan sekaligus memuaskan, tapi saya tidak mau berpura-pura... saya masih harus memulai dari bawah," lanjut aktor yang bermain apik dalam THE GHOST WRITER ini.Bisa jadi baru tahun depan nanti Ewan McGregor mewujudkan mimpinya karena saat ini Ewan masih harus syuting film JACK THE GIANT KILLER. Selain JACK THE GIANT KILLER, tahun depan Ewan juga bakal muncul lewat SALMON FISHING IN THE YEMEN, THE IMPOSSIBLE, dan HAYWIRE.Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/cmc/roc)
Fatchur Rochim
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
