Konser Oasis Lagi-Lagi Berakhir Rusuh

Konser Oasis Lagi-Lagi Berakhir Rusuh Noel dan Liam Gallagher ©guardian

Kapanlagi.com - Untuk urusan ribut-ribut, nama dua bersaudara yang menggawangi Oasis, Noel dan Liam Gallagher adalah jagonya, namun kali ini bukan mereka yang berulah, keributan justru terjadi di antara para penonton yang menghadiri konser mereka di Coventry, Inggris.Dalam konser yang digelar Selasa (7/8) di Ricoh Arena itu, memang venue menjadi penuh sesak, karena tiket yang ada sold-out. Sementara keributan-keributan kecil terus terjadi di tengah-tengah ribuan massa, sejak band pelantun hits Wonderwall tersebut memulai show."Pecahan gelas bir ada di mana-mana, dan sebuah lemparan gelas hampir mengenai gadis yang sedang berada di dekat tempatku menonton, di sana terjadi banyak kegilaan," ungkap seorang penonton kepada harian The Sun.Akhirnya pihak keamanan setempat secara resmi menangkap 14 orang yang dituduh menjadi provokator kerusuhan, serta mendakwa mereka dengan tuduhan melakukan tindakan tidak menyenangkan.Sementara itu, ini adalah kali kedua kerusuhan terjadi pada konser Oasis di tahun 2009 ini, sebelumnya konser mereka di Edinburgh, Skotlandia pada 9 Juni lalu juga berakhir rusuh.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(cnm/bar)

Rekomendasi
Trending