Matt LeBlanc Dituntut Mantan Manajer

Kapanlagi.com - Matt LeBlanc terpaksa menghadapi hukum yang berlaku setelah dituntut oleh mantan manajernya sendiri karena melanggar kontrak dan tidak membayar komisi yang disetujui sebelumnya.

Menurut WENN, Camille Cerio mengajukan tuntutan melawan mantan bintang FRIENDS itu dan menuntut US$1 juta dari pendapatan sitkom sang aktor.

LeBlanc mengklaim ia telah membayar Cerio lebih dari US$500.000, namun dalam surat tuntutan yang diajukan ke Pengadilan Tinggi Los Angeles, Cerio mengungkapkan bahwa ia berhak mendapat 15% pendapatan dari kinerja LeBlanc di TV.

Pengadilan untuk kasus tersebut dijadwalkan akan dimulai pada 22 September mendatang.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(biz/boo)

Rekomendasi
Trending