Pete Doherty Batal Dapetin 1 Miliar Gara-Gara Kucing
Kapanlagi.com - Tingkah Pete Doherty memang ganjil, namun ternyata seorang musisi seperti itu bisa juga dikalahkan oleh binatang peliharaan. Pentolan Babyshambles ini akhirnya tidak bisa menghadiri Werchter Festival di Belgia hanya gara-gara kucingnya melahirkan. Vokalis Babyshambles ini memilih pergi ke dokter hewan bersama binatang peliharaannya itu daripada menghadiri acara musik tersebut, begitu yang dilaporkan The Sun.Doherty sepertinya akan kehilangan lebih dari Rp1 miliar karena tidak menghadiri acara tersebut. "Dia akan melakukan apapun demi kucing-kucingnya tidak peduli berapapun biayanya," kata sebuah sumber. "Tapi dia merasa marah karena membiarkan uang sebesar itu hilang."Doherty datang terlambat dalam pertunjukan di Brixton Mei lalu. Dia menjelaskan pada para penggemarnya bahwa dia baru saja menguburkan salah satu kucingnya di pinggir jalan.Doherty dikabarkan memiliki sekitar sepuluh kucing rumahan di rumahnya di Wiltshire.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(dig/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
