Alexandra Gottardo Masih Tenangkan Diri

Alexandra Gottardo Masih Tenangkan Diri Alexandra Gottardo

Kapanlagi.com - Sejak menjadi korban perampokan, Senin (5/3/2012) dini hari kemarin, artis Alexandra Gottardo masih mengalami trauma. Sementara waktu, dia tinggal di rumah salah satu saudaranya, sambil berusaha menenangkan diri."Masih trauma sedikit, biar rileks dia tinggal di rumah saudaranya," ujar Kania, asisten Alexandra, kepada merdeka.com di Polres Jakarta Selatan, Selasa (6/3/2012).Kania mengatakan kalau Alexandra kini berada di rumah saudara di Kemanggisan, Jakarta Barat, kondisinya secara umum sudah membaik. Luka di leher akibat kekerasan yang dilakukan perampok juga sudah membaik. Seperti diberitakan sebelumnya, rumah artis Alexandra Gottardo disatroni dua perampok pada Senin (5/3/2012) dini hari. Mereka menggasak jam tangan dan menodongkan pisau memaksa Alexandra mengambil uang di ATM BCA.Alexandra pun dibawa pelaku menuju ATM BCA di Jl. Kemang Raya, Jakarta Selatan, dengan menumpangi mobil X-Trail bernopol B 1308 BVF milik Alexandra, yang dikendarainya sendiri.Sesudah menguras ATM sebanyak Rp 8 juta, sang perampok mencoba membawa kabur mobil. Namun, pelaku sepertinya kurang ahli dalam membawa mobil dan menabrak pagar pertokoan di Jl. Raya Arco No 63, Komplek BCS Kemang Selatan, Jakarta Selatan. Salah seorang perampok bernama Imam Supriyatin (18) berhasil ditangkap saat itu juga. Akibat kejadian itu Alexandra terluka di bagian lehernya.Selain itu, menurut Kania juga, Alexandra memang tidak ada jadwal shooting. Sehingga sepenuhnya dimanfaatkan untuk beristirahat. "Hari ini memang libur," tegasnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dar)

Rekomendasi
Trending