Baru 4 Tahun, Anak Masayu Anastasia Sudah Minta Syuting
Masayu Anastasia
Kapanlagi.com - Masayu Anastasia mengaku anaknya Samara Anaya Amandari seringkali bertanya kapan dirinya ikut syuting. Pasalnya, Masayu kerap mengajak putrinya ikut ke lokasi syuting.
"Dia sempat bilang kapan aku syuting. Tapi kalau dari guenya sendiri, aduh nanti dulu deh," kata Masayu saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (6/2).
Sang anak disebut Masayu memiliki bakat kedua orang tuanya.Diakui istri Lembu Wiworo Jati ini, Samara sudah terlihat menuruni bakat seni dari orang tuanya. Selain punya suara bagus, si anak juga mudah menghafal.
Seputar Masayu Anastasia:
"Bakat seni dia kuat banget. Dia menarinya hebat, suaranya bagus, terus gampang menghafal banget," paparnya.
Namun menurut Masayu, anaknya hanya jago kandang. Pasalnya jika sedang tak berada di rumah, semua kemahirannya itu tak terlihat. "Tapi dia kayak jago kandang gitu, kalau di luar rumah diam," tandasnya.
Intip Juga:
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/tov/sjw)
Editor:
ahmat effendi
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
More Stories
Advertisement
Advertisement
