Begini Persiapan Yasmine Wildblood Saat Lebaran Nanti
Diperbarui: Diterbitkan:
© instagram.com/yaswildblood
Kapanlagi.com - Tak banyak orang yang memilih untuk menikah muda namun aktris blasteran Yasmine Wildblood adalah salah satu orang yang mau melakukannya. Wanita berusia 24 tahun ini memutuskan untuk menikah saat usianya masih 20 tahun dan kini telah dikaruniai satu orang anak yang lucu, Baby Serra.
Tentu saja kehadiran Serra membuat aktris kelahiran London ini menyandang predikat Mama Muda. Saat ditanya kesibukan, dirinya menjawab lebih banyak menghabiskan waktu bersama sang buah hati. "Ngurus anak, udah 7 bulan lagi lucu-lucunya. Jadi fokus urus anak dulu," jelasnya saat ditemui di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, Sabtu (03/06) lalu.
Istri Abi Yapto ini juga menjalani bulan Ramadan seperti masyarakat pada umumnya. Dan saat ditanya soal persiapan lebaran, dirinya mengaku akan bersilaturahmi ke rumah orangtuanya dan juga orangtua suami.
Advertisement
Yasmine Wildblood tengah disibukkan dengan mengasuh anak dan mengaku tidak memiliki persiapan khusus menjelang lebaran © instagram.com/yaswildblood"Selalu di rumah suami dulu, di keluarga suami. Ada open house selama dua hari di rumah suami, habis itu pergi ke rumah ibu aku," jawabnya.
Jelang lebaran nanti, Yasmine mengaku tidak melakukan persiapan khusus atau memasak hidangan istimewa. "Aku tuh nggak pernah ya masak, soalnya aku nggak bisa masak. Aku cuma bisa masak makanan bayi karena simpel banget nggak pakai bumbu," jelasnya.
"Jadi kalau buat masak atau kue selama lebaran nggak ada. Paling beli bahannya, Mama aku yang masak. Dia yang belanja, dia yang masak. Aku cuma kasih uangnya," tutup putri pasangan Michael Brian Wildblood dan Anita Siregar ini.
Jangan Lewatkan Juga Yang Satu Ini
Beri ASI Eksklusif, Tahun Ini Yasmine Wildblood Belum Bisa Puasa
Tak Cuma Dimaknai, Yasmine Wildblood Terapkan Pancasila Tiap Hari
Ingin Terus Bersama, Yasmine Wildblood Fokus Mengurus Buah Hati
Masih Muda, Yasmine Wildblood Rasakan Nikmatnya Jadi Seorang Ibu
Usia Tiga Bulan, Anak Yasmine Wildblood Sudah Bisa Bicara
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/far/agt)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
