Cynthiara Alona Bebas 10 Maret 2013
Cynthiara Alona
Kapanlagi.com - Sudah hampir tiga bulan artis Cynthiara Alona mendekam di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, karena kasus pemalsuan pasport. Dia diperkirakan akan menghirup udara bebas pada Minggu (10/3).
"Rencananya Minggu (10/3) pagi. Mungkin pukul 07.00 WIB, atau bisa juga pukul 10.00 WIB. Tergantung Alona bangunnya jam berapa. Tapi yang pasti bebas Minggu besok," ungkap kuasa hukum Cynthiara Alona, Suwaryoso saat dihubungi melalui telepon, Kamis (7/3).
Suwaryoso sudah mengurus surat-surat terkait kebebasannya. "Semuanya sudah beres. Sejak vonis kemarin, surat-surat eksekusi dan pembebasannya sudah selesai semua. Tinggal melangkah keluar dari lapas saja kok," katanya.
Alona divonis bersalah oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Tangerang, Banten. Dia divonis 3 bulan penjara dan denda Rp 10 juta, lantaran terbukti memalsukan pasport.

Alona sendiri, menurut Suwaryoso tidak melakukan persiapan khusus dalam menyambut kebebasannya itu. "Biasa-biasa saja. Tidak ada persiapan khusus kok. Alona juga nggak minta yang aneh-aneh. Alona hanya minta supaya cepat keluar dari penjara saja dan bekerja seperti sedia kala," pungkasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/aal/uji/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
