Didukung Suami 100%, Wulan Guritno Sibuk 'Fighting'
Wulan Guritno
Kapanlagi.com - Membagi waktu jadi masalah tersendiri bagi seorang artis, apalagi jika memiliki jadwal terbang tinggi. Hal itu juga yang dialami Wulan Guritno. Namun, istri Adilla Dimitri ini mengaku sudah bisa mengatasinya. Waktu masih pacaran memang agak sulit, tapi setelah menikah Wulan hanya membagi waktu untuk keluarga dan pekerjaan. Dan beruntung bagi Wulan, ia memiliki suami dan anak yang pengertian."Belum ada keluhan dari suami dan anak. Alhamdulillah belum ada, tapi komplain kecil ada, misalnya masalah waktu berduaan berkurang. Biasanya sama suami kita nonton, makan, dan mendengarkan musik di rumah, itu sudah jarang," ungkapnya.Pun begitu segala pekerjaan yang dilakukan Wulan sejauh itu positif, Adilla pasti mendukungnya. "Dia malah senang melihat karya saya. Kalau nggak didukung suami juga nggak akan terwujud. Dia dukung saya 100%," ujarnya usai nonton bareng film RUMA MAIDA di Planet Hollywood Jakarta, Selasa (20/10).Disinggung mengenai momongan, ibu dari Shaloom ini membantah kabar jika ia memang sengaja menunda. Menurutnya, ia dan Adilla sudah berusaha bisa dikaruniai anak, namun semua kembali ke Sang Pencipta yang belum memberi. "Sekarang lagi usaha terus. Ya kemarin sempat ditanya Shaloom waktu pulang dari honeymoon, ditanya sama dia, tapi memang belum ada hasil," katanya.Yang pasti, lanjut Wulan, keharmonisan keluarganya tetap terjaga dengan baik. Kuncinya adalah menjaga komunikasi agar tetap lancar. Urusan pekerjaan, anak, suami, dan kesehatan dibuat seimbang atas dasar cinta. Lalu, apa kesibukan aktris kelahiran London ini sekarang?"Sekarang sibuk, lagi latihan fighting untuk film drama action yang baru. Di film itu aku dituntut bisa berantem. Tapi nanti aja, jangan diomongin sekarang," jawabnya langsung mengalihkan pembicaraan.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/hen/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
