Istri Hamil 38 Minggu, Fedi Nuril Siap Sambut Anak Pertama

Penulis: Fitrah Ardiyanti

Diterbitkan:

Istri Hamil 38 Minggu, Fedi Nuril Siap Sambut Anak Pertama Fedi Nuril/©KapanLagi.com®/M. Akrom Sukarya

Kapanlagi.com - Nikahi Vanny Widyasasti pada Januari 2016 silam, aktor Fedi Nuril sedang deg-degan menunggu kelahiran anak pertamanya. Vanny kini sedang mengandung buah cinta mereka berdua dan usia kehamilannya sudah masuki minggu ke-38.


"Kalau dokter bilang sih 38 ke 40 (minggu) bisa kapan aja ya (lahirannya). Jadi ini dari tadi saya lihat-lihat handphone aja, deh," tutur Fedi saat ditemui di kantor MD Entertainment, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (7/12).


Fedi pun sudah menyiapkan tas yang berisi keperluan selama ada di rumah sakit nantinya. "Di rumah sudah disiapkan tas. Kalau tiba-tiba ada panggilan ya tinggal angkat (tasnya)," bebernya.


Vanny berusaha untuk bisa melahirkan secara normal. Fedi pun membocorkan jenis kelamin sang buah hati yaitu laki-laki. "Nama sudah ada, tapi itu kejutan lah, hehe.." ujarnya.


Calon anak Fedi dan Vanny berjenis kelamin laki-laki/©KapanLagi.com®/M. Akrom SukaryaCalon anak Fedi dan Vanny berjenis kelamin laki-laki/©KapanLagi.com®/M. Akrom Sukarya

Sebagai calon ayah baru, Fedi sudah membekali diri dengan banyak informasi dari usahanya bertukar pikiran dan membaca. "Jadi kayaknya kalau bayi baru lahir itu cuma bisa nangis. Kenapa dia nangis, itu ada pilihannya, dari apakah dia kepanasan, kedinginan, ngompol, atau lapar. Di saat pilihan itu udah dilakukan tapi masih nangis, mungkin itu yang bikin senewen. Ini harus apa lagi? Gitu. Hahaha.." ungkapnya.


Lelaki 34 tahun ini juga tak mau tenggelam dalam banyak mitos dan lebih menggali informasi secara akurat soal newborn baby. "Karena ternyata dulu ada yang bilang, kalau udah diperiksa pilihan-pilihan itu tapi dia masih nangis, tenang aja, itu berarti dia sedang melebarkan paru-parunya. Ternyata itu mitos juga, orang-orang zaman dahulu kan bilang begitu. Banyak yang bilang harus siap begadang, ya saya tidurnya nggak cepet-cepet banget juga sih jadi entah kenapa nggak terlalu khawatir sama begadang. Untuk awal-awal itu dulu ya. Nanti kan masuk setahun dua tahun ada lagi yang harus dikhawatirkan," tandasnya.


(kpl/aal/tch)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending