Iwan Fals dan Blackout Tutup Konser Keseimbangan di YARSI

Penulis: Fajar Adhityo

Diterbitkan:

Iwan Fals dan Blackout Tutup Konser Keseimbangan di YARSI Iwan Fals dan Blackout Foto: Acat

Kapanlagi.com - Setelah menggelar konser Keseimbangan Untuk Kehidupan di beberapa kampus sebelumnya, kemarin Rabu, (18/5) konser terakhir di kampus YARSI. Masih dengan konsep menanam pohon, Iwan Fals dan juga band Blackout mengkampanyekan penghijauan untuk bumi."Ini yang ke tujuh kali, kali ini gak nanem di tanah tapi nanem di atas (pot) tanaman herbal untuk obat-obatan. Obat-obatan kimiawi memang banyak tapi kita jangan lupa juga dengan kekayaan obat herbal kita," ujar Iwan saat di temui di kampus YARSI.Sebagai seorang anak muda, tentunya apa yang di lakukan oleh Iwan Fals patut dicontoh dan di jadikan panutan. Itu juga yang di lakukan oleh grup band Blackout yang ikut melestarikan alam ini."ini satu hal yang sangat mulia apalagi tentang pohon, kita harus melestarikan kekayaan ini. Banyak hutan yang gundul jadi harus rajin menanam," ujar Azizi vokalis Blackout yang disauti oleh Iwan."Mumpung ada tenaga dan waktu, saya senang saja kalau melihat hijau dan teduh. Apalagi kalau lagi bikin lagu di bawah pohon, silir-silir ngantuk," ujar Iwan sambil tertawa.  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/gum/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending