Konsep Pernikahan Irwan - Zaskia Santai dan Sederhana

Konsep Pernikahan Irwan - Zaskia Santai dan Sederhana Irwansyah

Kapanlagi.com - Pernikahan Irwansyah dan Zaskia Sungkar bakal dilangsungkan secara sederhana. Konsep yang dipilih adalah santai dan sederhana. Pasangan ini akan menikah pada 19 Desember, tanggal ini dipilih karena berdekatan dengan hari ulang tahun Zaskia sungkar."Kita belum bicara konsep pernikahan. Tapi kita inginnya santai dan pernikahannya sederhana saja," ungkap Fanny Bauty ketika ditemui dikonfirmasi mengenai pernikahan putrinya melalui telepon.Menurutnya calon menantunya Irwansyah adalah seorang muslim yang baik. Ia berharap Irwansyah bisa membimbing putrinya sebagai seorang istri."Bagi kita Irwansyah sosok seorang muslim yang baik. Dia juga orangnya baik dan pintar mengaji. Semoga dia bisa membimbing Zaskia menjadi istrinya," pungkas ibunda Shireen dan Zaskia Sungkar tersebut.      

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/sjw)

Rekomendasi
Trending