Krisdayanti Dilamar Raul di Ultah Sang Bunda?

Krisdayanti Dilamar Raul di Ultah Sang Bunda? Krisdayanti

Kapanlagi.com - Moment perayaan ulang tahun Rachma Widadiningsih, ibunda Krisdayanti yang ke-60 kabarnya juga dibarengi dengan rencana lamaran KD yang akan dipinang oleh sang kekasih, Raul Lemos. Benarkah?"Siapa bilang? Nggak ada ah. Itu hanya ultah saja dari Mama ke-60, spesial lah. Mbak Yuni dan KD hanya kepengen bikin Mama senang saja," kata pedangdut Iis Dahlia saat ditemui wartawan usai mengunjungi rumah KD di Jl. Dwijaya II, Radio Dalam, Jakarta Selatan, Minggu (10/10) malam.Bagaimana hubungan antara KD dan Raul ke depannya? Apakah Iis mengetahuinya? "Aduh aku nggak ikutan tuh, nggak ngerti deh," ujar Iis sambil berlalu.Senada dengan Iis Dahlia, Tamara Geraldine, yang juga sahabat dekat Yuni Shara, mengatakan jika dalam pesta tersebut memang tak ada lamaran sama sekali."Lamaran? Nggak ada ah," ujarnya.Dalam kesempatan itu, Tamara mengelak jika ajang tersebut menjadi kesempatan bagi Raul maupun Raffi Ahmad (kekasih Yuni) untuk berbicara dengan Rachma Widadiningsih."Mama hanya banyak ngobrol sama adik-adiknya. Kalau Raffi kayaknya banyak ngobrol sama tukang tempura deh hehehe... Udah ya, aku sudah dijemput," tukas Tamara seraya berlalu.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/boo)

Rekomendasi
Trending