Kristina Sharing Sebelum Banding

Kapanlagi.com - Proses perceraian penyanyi dangdut Kristina dengan Al Amin Nasution nampaknya akan memakan waktu panjang setelah penyanyi bertubuh mungil itu resmi mengajukan banding atas keputusan majelis hakim PA Jakarta Selatan Senin (2/2) lalu. Kristina kukuh ingin bercerai dari Al Amin, mantan anggota DPR RI yang sekarang meringkuk di tahanan Polda Metro Jaya. Keputusan Kristina untuk mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi Agama sudah dipikirkannya masak-masak. Menurut Kristina, setiap mengambil langkah dan menentukan keputusan yang tepat ke depannya, dirinya selalu sharing dengan kuasa hukumnya."Aku selalu sharing dengan pengacara, apa yang ingin aku lakukan ke depannya itu. Kalau status single atau divorce dan lain-lain itu cuma status aja. Kalau sekarang sih harus hati-hati ke depannya," ujar Kristina saat dihubungi KapanLagi.com Rabu (4/2).Walaupun status Kristina belum resmi menjadi janda Al Amin karena masih dalam proses banding, namun Kristina sudah mengaku kalau dirinya secara de facto sudah resmi menjadi janda kembang."Yang jelas secara de facto aku sudah bercerai walaupun de jure aku masih mengurusnya. Tapi kita sama-sama mendoakan saja yang terbaik untuk keduanya." pungkas Kristina. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/npy)

Rekomendasi
Trending