Nafa Urbach, Jadi Saksi di Persidangan Zack Lee

Kapanlagi.com - Artis cantik dan seksi, Nafa Urbach, Kamis (26/1), memenuhi panggilan dari Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, untuk menjadi saksi dalam kasus perkelahian yang terjadi antara kekasihnya, Zack Lee, dengan adik kandung artis Wulan Guritno, Danar Guritno.

Dalam persidangan itu, Zack berstatus sebagai terdakwa satu, dan sahabatnya Jacky Boneno menjadi terdakwa II. Dalam kesaksiannya, mantan kekasih Primus Yustisio ini mengatakan kalau dirinya tidak mengetahui secara pasti ikhwal perkelahian yang terjadi di kawasan Mana House, saat itu.

"Benar, kalau malam itu saya berada di lokasi. Tapi, waktu itu keadaan gelap dan saya tidak bisa melihat dengan jelas. Namun, ketika peristiwa itu sudah terjadi, saya ikut membawa Jacky ke rumah sakit dan sempat mempertanyakan apa yang menjadi masalah dalam keributan itu," kata Nafa di depan majelis hakim.

Usai persidangan, Nafa yang langsung diburu wartawan infotainment mengatakan kalau dirinya merasa grogi ketika harus tampil di persidangan. Meskipun demikian, pemain sinetron KEHORMATAN ini cukup tangkas dalam menjawab semua pertanyaan baik dari majelis hakim maupun penuntut umum.

"Terus terang saya grogi juga, tidak seperti main sinetron. Tapi, saya sebelumnya sudah banyak tanya sama Zack. Misalkan, bagaimana suasana persidangan, dan lain sebagainya. Zack juga sempat bilang sama saya supaya saya tenang saja. Dan kalaupun ditanya masalah kejelasan, saya sebenarnya belum bisa ngomong apa-apa," kata wanita berhidung mancung ini.

Sementara itu, dalam komentarnya, Jaksa Penuntut Umum (JPU), Edi Saputra, mengatakan bahwa kesaksian yang diberikan oleh saksi-saksi, termasuk Nafa, sangatlah janggal. Sidang berikutnya, akan digelar kembali pada tanggal 17 Februari 2006 mendatang, dengan mengagendakan kesaksian dari pihak Danar, yakni Wulan Guritno.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kl/zee)

Rekomendasi
Trending