Profil, Agama dan Foto-foto Enzy Storia Artis yang Kini Menetap di Amerika Mengikuti Suaminya, Molen Kasetra
kolase potret Enzy Storia
Kapanlagi.com - Enzy Storia Leovarisa atau kerap disapa dengan Enzy Storia ini dikenal sebagai artis, presenter, sekaligus penyanyi dan model Tanah Air.
Setelah menikah dengan Molen Kasetra pada 2023 lalu, Enzy ikut dengan sang suami untuk menetap di Amerika Serikat. Selama tinggal di luar negeri, ia pun kerap mengabadikan kegiatannya di sana melalui akun Instagram miliknya, @enzystoria.
Beberapa waktu belakangan ini, Enzy membagikan postingan terbaru dirinya bersama temannya yang sedang menikmati musim salju di Washington DC.
Advertisement
Penasaran dengan sosok Enzy Storia? yuk simak ulasan tentang profil dirinya yang dirangkum dari berbagai sumber pada Kamis, (01/02/2024).
1. Biodata Enzy Storia
Nama Lengkap: Enzy Storia Leovarisa
Nama Panggung: Enzy Storia
Tempat dan Tanggal Lahir: Jakarta, 10 Agustus 1992
Agama: Islam
Profesi: Presenter, Penyanyi, Artis dan Model
Zodiak: Leo
Saudara Kandung: Casey Paquita
Keturunan: Aceh - Polandia
Pasangan: Molen Kasetra
Pendidikan: Jurusan Administrasi Bisnis di Universitas Bina Nusantara (BINUS)
Instagram: @enzystoria
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Awal Perjalanan Karir
Pada tahun 2011, Enzy Storia mengawali karirnya dengan memerankan karakter Samantha dalam "Arti Sahabat" pada sebuah sinetron.
Namun, kepopuleran Enzy baru melejit setelah kemunculannya dalam film layar lebar #RepublikTwitter pada tahun 2012.
Keberhasilan Enzy Storia meroket berawal dari perannya sebagai seorang vampir yang bernama Amel dalam sinetron "Ganteng Ganteng Serigala" pada tahun 2014.
Sejak saat itu, Enzy mulai menjelajahi dunia presenter dengan menjadi pembawa acara musik di Inbox, dan akhirnya dikenal sebagai co-host Tonight Show sejak tahun 2018.
3. Sukses Selesaikan Pendidikan
Pada tahun 2019, setelah menunda selama sembilan tahun, Enzy Storia akhirnya memutuskan untuk melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi.
Ia memilih untuk mengambil Jurusan Administrasi Bisnis di Universitas Bina Nusantara (BINUS).
Pada awal tahun 2023, Enzy Storia menargetkan untuk lulus dan saat itu ia mulai memikirkan mengenakan kebaya, padahal ia baru memulai penulisan Bab 1 skripsinya.
4. Akhirnya Berlabuh di Molen Kasetra
Enzy Storia sebelumnya telah menjalin hubungan dengan beberapa pria yang bukan selebriti.
Salah satunya adalah Ramadhianto Danang, kabarnya menjalin hubungan dengan Enzy sekitar empat tahun, namun kenyataannya hubungan itu putus di tengah jalan.
Setelah itu, Enzy Storia menjadi bahan perbincangan saat dijodohkan dengan beberapa artis tampan seperti Dikta dan Omar Daniel.
Namun, hati Enzy kembali tertambat pada Maulana Kasetra, seorang pria non selebriti. Pada akhirnya, mereka menikah pada tanggal 20 Mei 2023.
5. Latar Belakang Keluarga
Enzy mengungkap bahwa ibunya adalah seorang Muslim keturunan Aceh, sementara ayahnya, Peter Millford, berasal dari Polandia dan beragama Nasrani.
Secara singkat, kedua orangtuanya menikah dengan keyakinan agama yang berbeda dan pernikahan tersebut tidak berlangsung lama.
Mereka berpisah karena perbedaan agama ketika Enzy masih berusia 6 tahun.
Ternyata, Enzy memiliki seorang adik perempuan yang bernama Casey Paquita, yang sering kali menemani kehidupannya.
6. Enzy Keturunan Apa?
Diketahui Enzy Storia keturunan Aceh - Polandia.
7. Enzy Storia Sudah Menikah Apa Belum?
Pada 20 Mei 2023 lalu, Enzy menikah dengan seorang lelaki bernama Maulana Kasetra.
8. Enzy Storia Menikah Usia?
Enzy menikah di usia 30 tahun.
Jangan Lewatkan Berita Seru Lainnya!
Sedang Liburan di Jepang, Jessica Mila dan Enzy Storia Bagikan Kabar Terkait Kondisi Mereka Pasca Gempa
Pernikahan Artis Terheboh Sepanjang 2023, BCL dan Tiko Sempat Bikin Geger
7 Potret Enzy Storia Bareng Ibu-Ibu KBRI Washington, Kompak - Tampil Cantik Pakai Seragam Resmi
Deretan Pernikahan Artis di Tahun 2023 yang Paling Mencuri Perhatian, Bikin Publik Terkejut dengan Tiba-Tiba Menikah
13 Tahun Menanti Gelar Sarjana, Ini Perjuangan Enzy Storia yang Bikin Bangga
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
