Puasa, Rini Idol Merasa Kurus

Puasa, Rini Idol Merasa Kurus Rini Idol

Kapanlagi.com - Meski berpuasa, Rini Idol tetap menjalani rutinitasnya. Dia juga terus menjaga staminanya karena kesibukannya mengisi acara-acara off air. Bagi Rini hal yang terpenting adalah vitamin dan banyak minum air putih saat sahur."Vitamin, minum air putih gak banyak. Ya makan pas sahur walaupun gak nafsu," ujarnya saat dijumpai di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, (18/8).Di puasa ini, Rini bersyukur kondisi tubuhnya tetap fit. Malah sebelum puasa dia sempat drop, namun cepat pulih karena kurang istirahat."Ya kuncinya tidur, tidur 2-3 hari, istirahat entar juga sembuh," paparnya.Rini merasa ada perubahan saat puasa ini. Dia merasa tubuhnya semakin kurus. Namun dia tak khawatir karena saat dia yakin lebaran nanti tubuhnya akan kembali lagi."Puasa berat badanku menurun, dulunya gendutan. Padahal berat badan pas puasa udah pas berat badannya. Tapi tenang aja kok, lebaran juga aku gendut lagi. Aku gampang gendut, gampang kurus," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/faj)

Rekomendasi
Trending