Rusuh, Fans Armada Berantem Saat Konser

Penulis: Arai Amelya

Diterbitkan:

Rusuh, Fans Armada Berantem Saat Konser Armada foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Group band Armada sedikit kecewa, akibat konsernya di acara Trees For Life di Kabupaten Batang Jawa Tengah, Rabu (12/10) sore, mengalami 3 kali keributan. Saat baru membawakan 2 lagu, keributan pertama terjadi.
"Saya datang ke sini ingin bersenang senang dan tertawa dengan kalian. Yang ingin ribut saya tantang ribut dengan saya. Yang bikin ribut, kita doakan masuk neraka," ungkap Rizal sang vokalis.
Hingga akhirnya Bupati Batang, Bambang Bintoro pun menghimbau untuk tidak terjadi keributan. Termasuk polisi setempat.
"Jika masih terjadi keributan, saya akan hentikan acara ini," tegas Bambang. 
Aksi penonton yang tidak mempedulikan penonton lain terjadi saat Armada tampil di panggung. Segelintir massa mencoba merusak suasana kondusif aksi panggung Rizal dan kawan-kawan itu.
Kendati begitu aksi Armada, yang berlangsung usai pelaksanaan Menanam Trembesi 478 KM di Desa Sawahan, Tulis, Batang, Jawa Tengah, yang diselenggarakan oleh Djarum Foundation melalui program Trees For Life itu berlangsung lancar hingga akhir acara.
Penampilan Armada diawali dengan lagu Cinta Itu Buta dan Pangeran. Para penonton tiba-tiba menyeruak berusaha mendekati panggung. Akibatnya para ibu-ibu dan anak-anak terdorong kocar-kacir. Beruntung petugas polisi sigap menyelamatkan mereka.
Melihat keadaan tersebut, Rizal menurunkan suasana dengan membawakan lagu Ku Ingin Cinta dan Mabuk Cinta yang lebih kalem. Dua lagu tersebut mampu meredam emosi penonton.
Begitu situasi terkendali Armada kembali menghentak mengajak lompat dan bernyanyi bersama dengan lagu-lagu, Milik Hati, Buka Hatimu dan Mau Dibawa Ke Mana. Wajah puas terlihat dari penonton yang kebanyakan anak baru gede begitu meninggalkan acara.  

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

(kpl/dis/aia)

Editor:

Arai Amelya

Rekomendasi
Trending