Sandy Syarif Tak Mau Cuma Kemasan

Sandy Syarif  Tak Mau Cuma Kemasan Sandy Syarif

Kapanlagi.com - Menemukan pasangan yang tepat untuk dijadikan teman hidup memang bukan perkara mudah. Sandy Syarif termasuk yang ingin menemukan pasangan yang memiliki kepribadian bukan hanya sekedar wajah cantik.Dengan usianya yang kini sudah 31 tahun, Sandy mengakui dirinya bertambah matang. "Untuk seorang pria, 31 berarti sudah matang. Cara pikirnya udah dewasa, dalam bertindak juga," ujar Sandy soal usianya yang kini sudah kepala tiga.Soal berumah tangga, Sandy sampai saat ini juga masih belajar dari orang-orang sekitarnya. "Dijalani aja, masih banyak nanya-nanya masalah keluarga itu seperti apa ke temen-teman, kalau berantem gimana, karena teman-teman seumuran udah banyak yang married. Jadi itu bisa jadi bahan buat gue ke depannya," ungkapnya.Sandy juga mengaku ingin mencari pasangan bukan hanya berdasarkan tampangnya. "Menurut gue ternyata bukan cuma cantik yang harus dipersiapkan untuk jadi seorang istri, tapi lebih dari itu, karena gue nggak mau cuma dari kemasannya aja. Jadi itu satu bahan yang bikin gue sadar bahwa jangan cuma itu (kecantikan, red) yang dicari," tambah bintang sinetron ini yang mengaku saat ini sedang dalam proses pendekatan dengan calon potensialnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/erl)

Rekomendasi
Trending