Sidang MPR Menarik Perhatian Media Hiburan

Kapanlagi.com - Rapat paripurna DPR maupun MPR merupakan pertarungan politik yang menghasilkan berita-berita yang terbilang "keras", karena itu, rubrik yang biasanya menjadi tempat bagi berita politik adalah nasional atau politik dan keamanan.

Namun dalam rapat paripurna ke-1 MPR, di Gedung Nusantara MPR/DPR Jakarta, Jumat (1/10), acara tersebut tidak hanya diliput oleh media dan wartawan untuk liputan berita politik, namun juga kru "production house" untuk liputan hiburan dan selebritis.

Data dari humas MPR menyebutkan, sidang MPR kali ini diliputi oleh 1.1416 wartawan dari 185 media nasional dan internasional. Dari jumlah wartawan dan media sebanyak itu terdapat beberapa media hiburan untuk televisi dan media cetak.

Sebut saja ada Kroscek, Bibir Plus, Go Show, Bintang Indonesia, Kasak-Kusuk serta Buah Bibir.

Ini memang tidak lazim terjadi pada sidang MPR sebelumnya. Namun menjadi hal yang bukan aneh apabila mencermati komposisi keanggotaan MPR periode 2004-2009.

Dalam daftar keanggotaan itu terdapat nama sejumlah artis Ibukota yang menjadi anggota DPR, antara lain pemain sinteron Dede Yusuf dari PAN, pelawak Komar, artis sinetron Chandra Pratomo Samiaji yang biasa dikenal Aji Masaid dan Angelina Sondakh (Partai Demokrat) serta Guruh Soekarnoputra dan Marissa Haque dari PDI-P.

Tampilnya artis di panggung politik bukan sesuatu yang baru. Pada periode DPR/MPR terdahulu ada nama Sophan Sopiaan dan Sys Ns. Hanya saja, artis yang masuk panggung parlemen kali ini tampak lebih menarik perhatian publik.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(*/dar)

Rekomendasi
Trending