Titi Kamal Remake Lagu Titiek Puspa

Penulis: Anton

Diterbitkan:

Titi Kamal Remake Lagu Titiek Puspa Titi Kamal Foto: Aditia Saputra

Kapanlagi.com - Ada untungnya juga artis cantik Titi Kamal memiliki nama depan yang sama dengan artis Titiek Puspa. Dalam penggarapan single terbarunya yang berjudul Jatuh Cinta, Titi memang menyanyikan lagu yang merupakan remake penyanyi senior itu. "Ya sekarang baru saja, aku menyelesaikan video klip terbaru yang juga single terbaru, judulnya Jatuh Cinta, yang merupakan remake dari lagu jatuh cintanya Titiek Puspa. Sutradaranya sih Mas Tompi," ujar Titi saat ditemui dalam pembuatan video klipnya di Beyone Cafe, Blok M, kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (24/6) sore. Namun, saat ditanya soal konsep, Titi enggan untuk menceritakannya. Baginya, biar pemirsa dan penggemar musik saja nanti yang menentukan. "Konsep sebenernya biar pemirsa yang mengembangkan ceritanya," ujar istri dari Christian Sugiono ini. Lalu, apa yang menjadi keinginan Titi untuk membawakan lagu remake Titiek Puspa? "Jadi memang dari dulu E-motion (label Titi Kamal) niat remake lagu dan mendaur ulang lagu mencari yang cocok dengan kepribadian. Dan hampir banget sebuah lagu patah hati dan nggak cocok ternyata, jadinya Jatuh Cinta, cocok cinta dan mirip-mirip namanya Titiek Puspa dengan Titi Kamal," ujar wanita yang akrab disapa Tikam ini.  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/adt/bun)

Editor:

Anton

Rekomendasi
Trending