Vidi Aldiano Gelar Mudik Gratis

Vidi Aldiano Gelar Mudik Gratis Vidi Aldiano @ Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Tak terasa hari kemenangan bagi umat Muslim akan segera tiba. Dan di Indonesia, Lebaran selalu identik dengan mudik alias pulang kampung, di mana bisa saling berkumpul dan bersilaturahmi dengan keluarga.Sayangnya, tidak semua orang bisa merasakan mudik ini. Karena memang tiket transportasi baik bus, kereta api, maupun pesawat terbang mengalami kenaikan yang cukup signifikan.Vidi Aldiano, penyanyi muda kelahiran 29 Maret 1990, yang melihat tradisi dan semangat mudik ini, juga tak mau ketinggalan. Kali ini bukan Vidi yang akan mudik, tapi Vidi ingin berbagi dengan sesamanya yang kurang mampu untuk mudik gratis. Berawal dari saat pelantun tembang Gadis Genit ini umroh bersama tim management-nya beberapa waktu lalu, penyanyi ganteng ini berkeinginan untuk berbagi dengan sesama yang kurang mampu, maka tercetuslah ide mudik bareng ini.Vidi bersama tim Trinity Artist Management telah menyediakan 2 bus yang akan membawa sekitar 118 orang. Dan rute yang akan ditempuh adalah, bus 1 melalui jalur Utara : Cirebon, Tegal, Semarang, Solo, dan Jogja. Sedangkan bus 2 melalui jalur Selatan: Tasikmalaya, Banjar, Purwokerto, Kebumen dan Jogja.Saat ini sudah ada 95 orang yang mendaftar untuk mudik bareng ini. Dan mereka akan berangkat mudik pada Jumat (26/08) nanti, di mana Vidi akan berbuka bersama Vidies dan dilanjutkan melepaskan 118 orang ini untuk mudik.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/rere/dew)

Rekomendasi
Trending