Anak Protes Desy Ratnasari Jadi Caleg
Desy Ratnasari
Kapanlagi.com - Penyanyi Desy Ratnasari mengatakan jika Nasywa Nathania, anaknya, risih dengan pekerjaan sang ibu di dunia entertainment. Pasalnya sang anak selalu merasa jadi 'korban' saat para fans ingin berfoto dan menginginkan agar Nasywa ikut."Nasywa suka agak risih kalau tahu ibunya artis. Ke mana-mana harus dilihatin orang, diminta foto bareng," ujarnya saat di acara Program Aksi Nyata yang diselenggarakan di Desa Cijurey, Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (15/7).
Desy Ratnasari.Saat ini, janda dari Sammy Hamzah itu mencalonkan diri menjadi calon anggota legislatif Partai Amanat Nasional (PAN) di daerah pemilihan Jawa Barat IV (Sukabumi) periode 2014-2019. Tentu saja sang anak tidak menyetujui rencananya. Akan tetapi Desy bisa memberikan pengertian sampai akhirnya buah hatinya itu mengiyakan."Dia tanya, Kenapa sih harus jadi itu, jadi artis juga pusing. Pokoknya nggak mau di foto-foto ya. Mungkin belum lihat secara nyata kesibukannya," kata Desy.
Selena Gomez: Ini Menyakitkan, Aku Mencintaimu Cory!
Ternyata Cory Monteith - Lea Michele Sudah Putus?
Peran-Peran Paling Dikenang Dari Mendiang Cory Monteith
5 Lagu Kenangan Cory Monteith di Glee
Inilah Kemunculan Terakhir Cory Monteith Sebelum Meninggal
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/aal/abs/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
