Klarifikasi TVOne Soal Charity Settingan Belum Tuntas

Klarifikasi TVOne Soal Charity Settingan Belum Tuntas Valencia R M - Nando @justsilly

Kapanlagi.com - Klarifikasi yang disampaikan oleh TVOne terkait charity settingan di program acara Socialite pada pihak Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) belum sepenuhnya tuntas. Lantaran banyak hal yang masih belum tuntas terjawab, apalagi berkaitan dengan pihak pengadu, Valencia Mieka Randa (Silly)."Di blog ibu Valencia, pihak TVOne masih belum clear menjawabnya. Komunikasi seperti apa antara reporter dengan pihak pengadu. Sepertinya pihak TVOne tahu itu ada penipuan, dan seharusnya sebagai jurnalis fakta itu yang harus diungkap, karena melibatkan nama Nando. Makanya kita minta untuk diklarifikasi lebih lanjut," ungkap Ezki Suyanto, selaku koordinator isi siaran KPI.Pihak TVOne, melalui Totok Suryanto selaku General Manager Internal Affairs memberikan klarifikasi ke KPI di Gedung Bapeten, Jl Gadjah Mada no.8, Jakarta Pusat, Senin (21/11/2011). TVOne menampik terlibat dalam acara charity yang dituduhkan settingan, kedatangannya hanya meliput acara sebagaimana reporter yang lain."Kami juga meminta, apakah pihak TVOne tahu betul adanya penipuan atau tidak. Katanya semua sudah diizinkan untuk ditayangkan berdasarkan hasil rapat," ungkapnya.Acara Socialite diadukan banyak orang ke KPI setelah merebak perbincangan di jejaring sosial soal 'Charity Settingan' yang diduga melibatkan TVOne dengan sejumlah sosialita. Persoalan muncul setelah pemilik akun @justsilly atau Valencia Mieke Randa, mengadukan adanya charity settingan yang digagas oleh sahabatnya sendiri, artis Fifie Buntaran dan kawan-kawan.Acara amal yang digelar di Hotel Sheraton, Kamis (17/11/2011) lalu itu dinilai hanya sebuah settingan, yang tidak lain hanya menguntungkan para selebritis. Lelang baju yang nilainya sekitar Rp190 juta itupun hanya bohongan, demi prestise, namun sesungguhnya uangnya tidak pernah ada.Pihak pihak TVOne dalam klarifikasinya mengajak untuk berpikir positif, karena bisa saja pihak penyelenggara belum menyerahkan pada yang bersangkutan."Menurut pihak TVOne, mereka berpikir positif, uang sumbangan itu belum diberikan kepada nama yang disebut. Menurut mereka bukan penipuan," ungkap Ezki Suyanto.Sementara Fifie Buntaran dalam keterangannya melalui managernya, menyebut kalau uang itu sudah dialihkan pada orang lain, karena Mieke selaku pihak Nando datang terlambat.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/dar)

Rekomendasi
Trending