in partnership with Indosiar

Abash Pacar Lucinta Luna Posting Ucapan Selamat Puasa, Netizen: Jangan Lupa Pakai Mukena

Abash Pacar Lucinta Luna Posting Ucapan Selamat Puasa, Netizen: Jangan Lupa Pakai Mukena
Abash - Lucinta Luna (credit: Instagram.com/ashgreyz)

Kapanlagi.com - Kekasih Lucinta Luna, Abash nggak lagi banyak jadi sorotan semenjak Lucinta tersandung kasus narkoba. Meski sempat diamankan bersama kala itu, namun hanya Lucinta Luna yang dinyatakan bersalah dan harus menjalani hukuman penjara.

Meski tak sesering dulu, Abash masih aktif di dunia maya. Baru-baru ini ia pun membuat unggahan untuk memberikan ucapan untuk menyambut bulan suci Ramadan.

1. Beri Ucapan Selamat Puasa

instagram.com/ashgreyz

Sebenarnya tidak ada yang salah dengan postingan yang dibuat Abash itu. Ia pun hanya menuliskan keterangan, "Selamat menjalankan ibadah puasa."

Namun banyak netizen yang justru mengingatkan Abash untuk nggak lupa beribadah dengan mengenakan mukena. Selama ini jenis kelamin Abash memang masih jadi kontroversi. Tak sedikit yang menduga kalau pacar pelantun Jom Jom Manjalita itu adalah seorang wanita.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Diingatkan Pakai Bra

instagram.com/ashgreyz

Bukan cuma mengingatkan agar mengenakan mukena, beberapa waktu lalu, Abash juga diingatkan netizen untuk tidak lupa memakai bra dalam sebuah unggahannya di instagram.

(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)

Rekomendasi
Trending