Yoochun JYJ Punya Bukti Kuat, 2 Pelapor Pelecehan Seksual Bohong
Diperbarui: Diterbitkan:
Yoochun JYJ ©C-Jes Entertainment
Kapanlagi.com - Saat ini Yoochun masih dalam proses investigasi terkait kasus tuduhan pelecehan seksual oleh empat wanita. Baru-baru ini, diungkapkan pelapor ketiga dan keempat diduga kuat berbohong.
Sport World mengungkapkan kalau Yoochun memiliki bukti kalau dua pelapor hanya berbohong. Pasalnya, pelapor ketiga mengaku diperkosa oleh idol-aktor ini pada 12 Juni 2014. Padahal di tanggal tersebut, Yoochun sedang berada di Chengdu Sports Center Stadium, China mempersiapkan konser The Return of King. Tak mungkin member JYJÂ itu berada di Korea, apalagi pergi ke tempat prostitusi.
Yoochun JYJ diungkapkan memiliki alibi di hari tuduhan melakukan pelecehan seksual pada dua korban. ©koreaboo.comSedangkan pelapor keempat mengaku mendapat pelecehan seksual di tanggal yang saat itu Yoochun sedang berada di China untuk tur fan meeting. Dilansir Koreaboo, agensi saat ini sedang meminta bukti dari pihak imigrasi untuk menunjukkan keberadaan selebnya. Komisaris Kang Shin Myung mengungkapkan, "Kami akan menginvestigasi setiap pertanyaan dan kecurigaan dengan hati-hati." Di sisi lain, mulai banyak yang curiga tuntutan pelecehan seksual pada Yoochun JYJ ini merupakan cara pengalihan isu terhadap kasus penyelewengan dana Lotte Grup. Pasalnya, skandal ini lebih diekspos oleh media daripada kasus korupsi itu.
#Jangan Lewatkan
Wanita Yang Tuduh Yoochun Pelecehan Seksual, Minta Uang Agensi?
Skandal Tuduhan Pelecehan Seksual, Film Yoochun Tetap Diproduksi
Yoochun JYJ Tuntut Balik 4 Wanita Yang Tuduh Pelecehan Seksual
Polisi Temukan DNA Pria di Bukti Korban Pelecehan Yoochun JYJ
FOTO: Hidup Bahagia Bareng Suami, Kahi Makin Cantik Saat Hamil
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kor/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
