Ahmad Dhani Bakal Temani Al Syuting Film di Hongkong

Ahmad Dhani Bakal Temani Al Syuting Film di Hongkong Al Ghazali @foto: KapanLagi.com®/busan

Kapanlagi.com - Menjalani debut layar lebar bersama rumah produksi Maxima Pictures, Al Ghazali nampak sangat excited. Hal tersebut bisa dilihat saat ia serius latihan bela diri intensif di rumahnya untuk keperluan syutingnya nanti.
Dukungan dari keluarga pun diterima oleh Al. Terutama dari sang Ayah, musisi kenamaan Ahmad Dhani. "Ayah ngedukung kok," kata gitaris Lucky Laki ini saat diwawancara Kapanlagi.com, di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa malam (22/4).

Al Ghazali saat kolaborasi dengan Ahmad Dhani @foto: KapanLagi.com®/bbmAl Ghazali saat kolaborasi dengan Ahmad Dhani @foto: KapanLagi.com®/bbm


Lantaran syuting nanti akan sepenuhnya dilakukan di Hongkong, Ahmad Dhani pun menjanjikan sang anak bakal menyusul setiap minggunya selama syuting berjalan. "Katanya setiap minggu nanti mau nyusul ke sana," lanjut Al.
Sampai berita ini diturunkan belum ada judul dan sinopsis resmi bakal seperti apa film ini nantinya. Al pun memilih merahasiakan dengan siapa dia bakal beradu akting. "Pemainnya rahasia. Nanti juga pada tahu sendiri," pungkasnya.
 

(kpl/abs/ang)

Reporter:

Adi Abbas Nugroho

Rekomendasi
Trending