Penelope Cruz Tampil Luar Biasa Bak Senorita di Premier London
Penelope Cruz
©Splashnews
Kapanlagi.com - Usia Penelope Cruz saat ini sudah 41 tahun, meski demikian ia masih begitu cantik jelita seperti dahulu kala. Penampilannya pun sangat luar biasa saat tampil di premier film ZOOLANDER NO 2 di kota London.
Wanita asal Sepanyol tersebut memilih mengenakan busana yang ketat berwarna metalik, dengan panjang menyentuh lantai. Gaun tersebut merupakan rancangan Atelier Versace yang begitu glamor, dan terlihat mencolok di karpet biru premier di Inggris.
Dengan gaun menantang tersebut, Penelope memadukan penampilannya dengan gaya rambut brunette yang cantik. Aksesoris berupa anting cantik, gelang dan heels semakin membuat penampilannya sempurna.
Penelope Cruz tampil cantik dengan gaun berwarna metalik. ©DailymailIbu dua orang anak itu melangkah percaya diri di Leicester Square, dan bertemu lawan mainnya antara lain Ben Stiller, Will Ferrell, Christine Taylor, Kristen Wiig dan Owen Wilson.
Tak hanya para pemain, Justin Theroux yang menjadi penulis naskah juga bergabung bersama Ben Stiller dkk. Ben sendiri merupakan sutradara sekaligus produser dari ZOOLANDER NO 2, yang merupakan kelanjutan dari film sebelumnya yang tayang pada tahun 2001 silam.
Ternyata bukan hanya Penelope yang cukup menyita perhatian, istri Ben yaitu Christine juga tmapil cantik dengan gaun hitam. Sementara jika Penelope memilih gaun yang menyentuh lantai, tak demikian halnya dengan salah satu bintang lain yaitu Kristin yang memilih gaun strapless berwarna hitam karya Yves Saint Laurent. Hadir dalam premier film, tim ZOOLANDER NO 2 memang tampil maksimal.
Simak Juga:
Selfie Bareng, Ben Stiller Bawa Tongsis Terpanjang di Dunia
Gundul, Penelope Cruz Topless & Angkat Payudara Demi 'MA MA'
Kontroversial! Poster Baru 'ZOOLANDER 2' Pamerkan Adegan Dewasa
Hina Kaum Minoritas, 'ZOOLANDER 2' Diboikot Aktivis LGBT
Ben Stiller Kembali Syuting 'ZOOLANDER 2' Pasca Wafatnya Sang Ibu
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(dai/sjw)
ahmat effendi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
