Aktor Kawakan Robby Sugara Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Diperbarui: Diterbitkan:
Robby Sugara ©KapanLagi.com/Bambang E Ros
Kapanlagi.com - Kabar duka datang dari dunia perfilman Indonesia. Aktor kawakan Robby Sugara dikabarkan meninggal dunia. Pria bernama lengkap Robert Isaac Kaihena ini menghembuskan nafas terakhirnya sekitar 00.10 WIB, Kamis (13/6/2019).
Robby Meninggal dunia di usianya yang ke-68 tahun. Kabar meninggalnya Robby Sugara ini disampaikan oleh pengamat film, Toto Soegirwo lewat akun facebook-nya.
"Dunia Perfilman Indonesia kembali kehilangan salah satu aktor terbaiknya. Telah berpulang ke rumah Bapa di Sorga, Robert Isaac Kaihena (Robby Sugara), pada hari ini, Kamis, 13 Juni 2019, sekitar pkl 00.10 WIB," tulis Toto Toto Soegriwo, Kamis (13/6/2019).
Advertisement
1. Jenazah Masih di Rumah Sakit
Saat ini jenazah tengah disemayamkan di rumah sakit UKI, Cawang, Jakarta Selatan. Namun, masih belum ada keterangan lebih lanjut jenazah akan dikebumikan di mana.Â
"Aktor yang telah membintangi lebih dari 40 judul film itu, jenazahnya disemayamkan di Rumah Duka RS UKI Cawang Jakarta Timur. Selamat Jalan Bung. Kiranya engkau damai di sisiNya. Aamiin,"Â ujar Toto Soegirwo.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Aktor Kawakan
Robby Sugara adalah aktor kawakan yang memiliki banyak pengalaman di dunia akting. Sejak awal karirnya, hingga menghembuskan nafas terakhirnya, pria berdarah Ambon-Belanda ini sudah membintangi lebih dari 40 judul film.Â
Selain itu, Robby semkain terkenal sejak membintangi iklan Brisk pada tahun 1975. Sejak saat itu namanya kian melambung, bahkan di era 80-an, namanya sudah disejajarkan dengan bintang besar, seperti Roy Marten. Ia menikah dengan Bertha Suwages dan dikaruniai tujuh orang anak.Â
Â
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/DIM)
Dhimas Wahyu Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
