Azis Gagap Akan Rilis Film Karyanya Sendiri?

Azis Gagap Akan Rilis Film Karyanya Sendiri? Azis Gagap foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Dijumpai di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (16/1), komedian Azis Gagap mengungkapkan mengenai dirinya yang rupanya berkeinginan bisa merilis film karyanya sendiri."Aku pengen main di film drama, tapi gak lucu nanti. Gagap bisa lah diilangin asal ada tantangan dan mau dibayar, hehehe. Karakter aku yang selama ini gagap kan lebih ke kerja. Tapi kalo di film terbaruku, KAFAN SUNDEL BOLONG, lebih kemayu," ungkap Azis panjang lebar.Azis mengakui, bahwa dirinya hanya akan mengambil sebuah peran jika dirinya mampu. Lantas bagaimana dengan soal bayaran?"Meskipun bayarannya banyak, tapi kalo saya pikir tidak mampu ya saya gak mau, buat apa? Kalau saya cocok bisa peranin, saya jalanin, meskipun nilainya dikit. Saya rencana ingin buat film sendiri, naskah udah siap, tinggal tunggu waktu," ujarnya.Dirinya menambahkan, bahwa film tersebut bergenre drama komedi dan Azis berharap filmnya bisa menjadikan manfaat banyak orang. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/uji/aia)

Rekomendasi
Trending