Celine Evangelista Sering Bawa Anak Ke Lokasi Syuting, Kenapa?
Diterbitkan:
Celine Evangelista © KapanLagi.com®/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Menjadi single parent memang tak mudah. Begitu juga yang dirasakan oleh artis yang saat ini sedang banyak diperbincangkan, Celine Evangelista. Di usianya yang baru menginjak 24 tahun, pacar Stefan William ini kerja sekaligus mengurus dua putrinya.
Meski sibuk, namun Celine tak mau kehilangan momen-momen berharga di usia perkembangan buah hatinya. Satu-satunya cara adalah membawa putrinya ikut ke lokasi syuting.
"Karena memang aku sebisa mungkin selalu luangin waktu buat anak. Jadi pas waktunya anak-anak kosong ya aku bawa. Itu pun kalau mereka mau ikut," kata Celine saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (17/10).
Advertisement
Celine Evangelista cerita soal kedekatannya dengan anak © KapanLagi.com®/Budy SantosoCeline mengaku tak kerepotan, meski persiapan yang dilakukan untuk membawa anaknya ke lokasi syuting juga ekstra. Beruntung, ada banyak yang membantunya. Bahkan Jemima dan Eeleya yang tahu ibunya kerja pun juga jarang rewel.
Lalu, apakah Celine membawa buah hatinya sebagai ajang untuk memperkenalkan dunia hiburan? "Nggak sih, aku nggak pernah ngajarin mereka untuk masuk di entertainment. Mereka mau jadi apa nanti itu terserah mereka. Aku cuma perkenalkan ke mereka ini lho pekerjaan aku," jawabnya.
Meski tak pernah memaksa anaknya untuk masuk ke dunia hiburan, namun Jemima dan Eeleya ternyata sudah menunjukkan bakat. "Dua-duanya bisa nyanyi. Kalau untuk akting sih belum, aku juga nggak yang ngajarin," pungkasnya.
Simak berita yang satu ini juga ya!
Soal Kedekatan Anaknya Dengan Stefan, Celine: Nempel Banget
Makin Mesra, Stefan William & Celine Bakal Bikin Project Bareng?
Dapatkan Hati Celine Evangelista, Stefan William: Aku Beruntung
6 Bulan Pacaran, Ini Kiat Celine & Stefan William Tangkal Haters
6 Bulan Pacaran, Stefan William - Celine Evangelista Makin Mesra
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/abs/mhr)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
