Postur Tinggi, Banyak Cowok Segan Dekati Kimberly Ryder
Kimberly Ryder @ KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Karena memiliki postur yang tinggi, Kimberly Ryder ternyata menjadi momok tersendiri bagi para pria yang akan mendekatinya. Hal tersebut pun dibenarkan oleh pemeran film AIR TERJUN PENGANTIN PHUKET (2013) tersebut.
"Ga tau deh. Ga ngeh (yang deketin). Tapi banyak yang terintimidasi karena aku tinggi, mereka minder dulu," kata Kimberly Ryder di acara meet and greet film JOMBLO KEEP SMILE, Depok Mall, Jawa Barat (30/3).
Namun, meski membuat para pria minder, ternyata pengalaman cinta ditolak juga pernah dirasakan oleh Kimberly. "Ditolak juga pernah. Pasti sakit hati kalau ditolak," tuturnya.
"Kalau nolak pasti ngerasa ga enak. Ga mau hubungan teman hancur. As friend aja sih ngasih tahunya. Pasti ada yang kita sesali. Tapi semua dipikirin dulu untuk ambil keputusan itu," imbuhnya.
Dan mengaku bukan seorang yang tomboy, namun Kimberly ternyata lebih suka berteman dengan kaum Adam. "Aku lebih suka berteman aja sih ama cowok. Bukan berarti ga ama cewek," tandasnya.
Simak kabar lain seputar Kimberly Ryder berikut:
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/ato/dew)
Dewi Ratna
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
