Sheena Liam Sukses Perankan Gadis Kampoong di Final AsNTM 2

Penulis: Teylita Andriyarini

Diperbarui: Diterbitkan:

Sheena Liam Sukses Perankan Gadis Kampoong di Final AsNTM 2 © asntm2.starworldasia.tv

Kapanlagi.com - Memasuki babak final, Sheena Liam asal Malaysia dan kedua pesaing terdekat asal Filipina, Jodilly Pendre serta Katarina Rodriguez, melakukan pemotretan bertema kehidupan kampung di Kuala Trengganu. Mereka harus menampilkan foto terbaik di depan tim juri, Mike Rosenthal sebagai fotografer, Joey Mead King bersama Nadya Hutagalung yang mengarahkan gaya secara langsung.
Bertema suasana kampung, ketiga model finalis di tiga besar AsNTM 2 mengerahkan kemampuan untuk mendapatkan feel gadis kampoong Kuala Trengganu. Sayangnya, Katarina dalam coat hitamnya tidak berhasil memikat perhatian juri dan tersingkir dari babak final dua besar. Sementara Jodilly yang dijagokan banyak orang, tampak gelap dalam pemotretan terakhir ini.

Sheena di Babak Pemotretan FinalSheena di Babak Pemotretan Final


Di babak pemotretan final inilah Sheena menunjukkan kemampuan terbaiknya. Bermodalkan cape yang cantik dengan rambut pirangnya, aura Sheena menarik perhatian tim juri dan melancarkan langkahnya menuju juara Asia's Next Top Model season 2.
Pada episode final Asia Next Top Model season 2 yang disiarkan Rabu (9/4/2014) secara serentak di Asia, Sheena Liam, Jodily Pendre dan Katarina Rodriguez  tampil di depan empat juri tambahan. Selain Nadya Hutagalung, ada juga fashion director Harper's Bazaar Malaysia Kenneth Goh, editor in chief Harper's Bazaar Malaysia Natasha Kraal, model asal Malaysia Ling Tan, dan perwakilan dari Storm Model Management Inggris.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/tey)

Rekomendasi
Trending