in partnership with Indosiar

Bantah Kabar Akan Lepas Masa Janda, Wika Salim Ungkap Sedang Saling Cari Kecocokan dengan Max Adam

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Bantah Kabar Akan Lepas Masa Janda, Wika Salim Ungkap Sedang Saling Cari Kecocokan dengan Max Adam
Wika Salim batah kabar akan lepas masa janda © instagram.com/wikasalim

Kapanlagi.com - Wika Salim diketahui sedang menjalin hubungan asmara dengan seorang pria bernama Max Adam. Ia mengenal pria tersebut sekira satu tahun sebelum memutuskan berpacaran.

Sebuah kabar menyebutkan bila Wika akan melepas masa janda dalam waktu dekat. Saat dikonfirmasi, penyanyi dangdut ini membantah hal tersebut.

"Masih sama-sama saling mencocokkan, sama-sama saling meyakinkan," kata Wika ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (15/5/2023).

1. Mengarah ke Jenjang Serius

© instagram.com/wikasalim

Wika Salim mengatakan bahwa setiap hubungan yang dijalani memang mengarah ke pernikahan. Namun ketika ditanya kapan menuju ke pelaminan bersama Max Adam, ia belum bisa menjawab.

"Kalau soal pasangan pasti aku serius. Tapi kalau ditanya kapan, masih belum tahu. Belum ada (pertemuan keluarga), lebih ke kitanya aja dulu," ucap pemilik nama lahir Wika Febrina Putri ini.

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

Rekomendasi
Trending