in partnership with Indosiar

Beredar Foto Undangan Pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa, Asli?

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Beredar Foto Undangan Pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa, Asli?
Nella Kharisma - Dory Harsa (credit: Instagram/doryharsa)

Kapanlagi.com - Nella Kharisma dan Dory Harsa memang sering bikin para penggemar baper melihat kedekatan mereka. Apalagi setelah keduanya merilis lagu bersama beberapa waktu lalu.

Nella dan Dory pun kembali bikin netizen heboh. Pasalnya beredar foto undangan pernikahan yang diduga milik mereka berdua. Dalam foto yang kini viral di berbagai akun gosip itu, tertera nama Dory Harsa dan Nella Kharisma.

"Holy matrimony of Nella Kharisma & Dory Harsa," bunyi tulisan dalam undangan tersebut.

1. Nikah Hari Ini?

credit: instagram.com/nenk_update

Di bagian bawah undangan juga tertera keterangan kapan pernikahan tersebut digelar. Seperti yang tertulis dalam undangan tersebut, pemberkatan nikah akan dilaksanakan pada hari ini, 15 Agustus 2020 pukul 10.00 pagi.

Sedangkan untuk pesta yang sepertinya berlangsung private akan digelar siang harinya, yaitu pukul 13.00.

2. Belum Ada Konfirmasi

Beredarnya undangan pernikahan diduga milik Dory Harsa dan Nella Kharisma ini tentu membuat netizen penasaran. Benarkah hubungan keduanya bakal berlabuh sampai ke pelaminan?

Sayangnya belum ada keterangan langsung dari Nella maupun Dory mengenai viralnya foto undangan tersebut. Hingga berita ini diturunkan KapanLagi masih berusaha meminta konfirmasi dari keduanya.

Rekomendasi
Trending