Pevita Pearce Bagikan Kisah Perjalanan Pernikahan: Quality Time Bareng Suami hingga Rencana Punya Momongan

Setelah resmi menjadi istri Mirzan Meer pada 20 Oktober 2024, Pevita Pearce merasakan banyak perubahan dalam hidupnya. Pemilik nama lengkap Pevita Cleo Eileen Pearce ini mengaku, kini ia tak lagi hanya memikirkan diri sendiri, melainkan juga sang suami dan kehidupan mereka bersama.

"Mungkin dulu lebih banyak mikirin diri sendiri aja, sekarang jadi lebih mikirin keluarga. Misalkan dulu planning mau traveling ke sini ke situ atau mau visit keluarga yang di luar kota gitu, nggak mikirin siapa-siapa, sekarang aku jadi kayak oh iya pergerakannya lebih as a team lebih teamwork dibanding individualitas," ungkap Pevita saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/3/2025).

Jumat, 14 Maret 2025 10:11
Pevita Pearce Nikah Suami

Selain itu, Pevita juga bercerita tentang kesehariannya yang kini harus berbagi waktu dengan sang suami. Baginya, hal ini adalah pengalaman baru yang sangat berharga.  


Hak Cipta: instagram.com/pevpearce
1/11
Album Artis