FOTO: Kim Woo Bin & Suzy Ketahuan Kencan Untuk Syuting Drama
Kim Woo Bin - Suzy Miss A © istimewa
Kapanlagi.com - Cukup dinantikan fans, Uncontrollably Fond digadang-gadang bakal jadi serial komedi romantis sukses selanjutnya. Dibintangi oleh Kim Woo Bin dan Suzy Miss A, drama ini akhirnya memulai jadwal syuting.
Hari ini (26/11), kedua seleb yang sama-sama nggak jomblo itu terlihat di Universitas Gyeongnam seperti dilansir dari Soompi. Beberapa mahasiswa pun menyadari kedatangan Kim Woo Bin di kampus.
Mereka pun coba curi-curi foto Kim Woo Bin dan Suzy saat sedang mengambil gambar. Tampak mengenakan pakaian casual ala mahasiswa, bintang The Heirs itu terlihat tidur di pangkuan pacar Lee Min Ho.
Kim Woo Bin dan Suzy Miss A syuting drama baru. © Instagram/hwang_g.miKim Woo Bin dikisahkan sebagai Shin Yoon Jung, seorang aktor papan atas nan tampan. Sedangkan Suzy Miss A bermain jadi sutradara film dokumenter yang cukup gila harta.
Konon keduanya sempat menjalin hubungan sebagai kekasih. Saat mereka sudah dewasa dan sibuk mengejar karir masing-masing, dua mantan pacar itu pun akhirnya bertemu kembali.
Dipastikan bukan jadi drama kejar tayang, Uncontrollably Fond dijadwalkan tayang awal tahun 2016. Well, siapa nih yang sudah nggak sabar menantikan adu akting antara Kim Woo Bin dan Suzy Miss A?
Sudah lihat yang ini?
Suzy & Yoo Seung Ho Berhasil Dipilih Sebagai Anak Ideal Ortu Loh
Ayah Daehan, Minguk, Manse 'Liburan' Lewat Film Baru 'TATTOO'
Reaksi Kim Woo Bin Saat Ditanya Soal Shin Min Ah Bikin Ngakak Deh
Minah & Minhyuk Ciuman 15 Kali, Rating Drama Alami Peningkatan
Berkat Pesona Yoona SNSD, Seo In Guk Mampu Ciptakan Lagu Cinta
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(soompicom/kkd)
Kiky Kurnia Dewi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
