Rayakan Ultah ke-6, Aaradhya Menjelma Bak Princess Secantik Aishwarya Rai
Diterbitkan:
Aaradhya dan Aishwarya ©zenparent.in
Kapanlagi.com - Tak terasa waktu berlalu, kini putri cantik Aishwarya Rai dan Abhishek Bachchan, Aaradhya Bachchan sudah genap berusia enam tahun. Gadis cilik itu merayakan hari lahirnya setiap 16 November, namun tahun ini keluarganya baru menyelenggarakan pesta pada Minggu (19/11).
Bertempat di Mumbai, Aishwarya dan Abhishek menggelar pesta meriah penuh dengan bunga untuk Aaradhya. Puluhan tamu diundang, termasuk anak-anak seleb Bollywood seperti AbRam Khan anak Shahrukh Khan dan Azad Rao Khan anak Aamir Khan.
Aaradhya Bachchan sekarang sudah genap 6 tahun ©instagram/instantbollywood
Aaradhya sendiri tampil cantik bak princess di hari perayaan ultahnya. Ia mengenakan gaun pink yang berhias bunga-bunga dan mengenakan mahkota.
Hari itu Aaradhya terlihat secantik ibunya, Aishwarya Rai. Dan mereka pun sempat berfoto bersama di tengah ramainya pesta yang penuh dengan tamu undangan.
Aaradhya secantik princess ©instagram/instantbollywood
Pesta ultah Aaradhya juga dihadiri oleh Amitabh Bachchan dan Jaya Bachchan, kakek dan nenek dari pihak ayah. Selain itu juga nampak Vrinda Rai, nenek dari pihak Aishwarya.
Setiap tahun Aishwarya dan Abhishek menggelar pesta meriah untuk Aaradhya. Aishwarya yang juga berulang tahun pada bulan November, justru tidak pernah menyelenggarakan pesta dan memilih untuk merayakan hari lahir anaknya.
Happy birthday Aaradhya!
Advertisement
Yang Ini Nggak Kalah Hot!!!
Ulang Tahun, Aishwarya Rai Rayakan Dengan Berdoa Bareng Aaradhya di Kuil
Super Cantik, Amitabh Sebut Aishwarya dan Aaradhya Seperti Ratu
Perdana, Aaradhya Ikut Aishwarya Rai Jalan di Red Carpet Cannes
Masih Berduka, Aishwarya Peringati Wedding Anniversay Tanpa Pesta
Mengulik Kisah Cinta Aishwarya Rai - Abhishek Bachchan, Manis
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/phi)
Wulan Noviarina Anggraini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
