'JAMILA DAN SANG PRESIDEN' Makin Mulus Menuju Oscar

'JAMILA DAN SANG PRESIDEN' Makin Mulus Menuju Oscar Ratna Sarumpaet

Kapanlagi.com - Satu lagi film garapan anak bangsa yang berhasil berkiprah di mancanegara. Adalah film besutan Ratna Sarumpaet bertajuk JAMILA DAN SANG PRESIDEN yang menjadi kebanggaan tersebut setelah terpilih menjadi nominasi dalam ajang internasional, Vesoul International Film Festival di Perancis."Film ini masuk dalam kompetisi untuk kategori film layar lebar terbaik," kata Ratna kepada ANTARA di Jakarta, Kamis (28/1).Untuk itu, dirinya akan bertolak ke Perancis pada Kamis (28/1) malam untuk menghadiri festival film tersebut. "Masuknya film JAMILA DAN SANG PRESIDEN ke festival di Perancis akan memuluskan jalannya menuju Piala Oscar," katanya.Ratna menambahkan, pada saat ini Perhimpunan Pengusaha Film dan Televisi Indonesia telah memilih JAMILA DAN SANG PRESIDEN mewakili Indonesia ke Oscar untuk kategori 'Foreign Language'.Dan di ajang tertinggi perfilman sedunia tersebut, film yang dibintangi oleh putri Ratna sendiri, Atiqah Hasiholan, akan berkompetisi dengan 64 film dari 64 negara lain. Karena itu, Ratna berharap film garapannya tersebut menang di kompetisi Vesoul International Film Festival di Perancis.Selain Atiqah, JAMILA DAN SANG PRESIDEN dibintangi oleh Christine Hakim, Fauzi Baadilah, dan Surya Saputra. Film yang berbicara tentang kemiskinan, perdagangan orang dan kejahatan seksual terhadap perempuan di bawah umur tersebut diangkat dari drama berjudul PELACUR DAN SANG PRESIDEN. "Film tersebut terinspirasi dari kehidupan nyata yang terjadi di Indonesia," katanya."Banyak pesan moral yang ingin disampaikan melalui film ini dan saya harap itu jadi pertimbangan juri di piala Oscar nantinya," sambung Ratna.  

(ant/boo)

Rekomendasi
Trending