Menginap di Rumah Tony Stark dalam 'AVENGERS: ENDGAME' Bukan Lagi Mimpi!

Penulis: Rezka Aulia

Diperbarui: Diterbitkan:

Menginap di Rumah Tony Stark dalam 'AVENGERS: ENDGAME' Bukan Lagi Mimpi!
© Marvel - Air BNB

Kapanlagi.com - Para fans Marvel Cinematic Universe (MCU) kini bisa merasakan sensasi bermalam di kabin tepi danau milik Tony Stark di film AVENGERS: ENDGAME. Rumah berfasad kayu ini cukup ikonik karena menjadi tempat tinggal Tony, Pepper dan Morgan di film terakhir Avengers. Belakangan diketahui bahwa kabin kayu ini bukan setting semata, namun properti asli yang ada di kawasan Fairburn, Georgia, Amerika Serikat.

Iklan rumah ini terpampang di halaman website Airbnb dengan harga 335 dollar (4,7 juta rupiah) per malam. Harga yang dipatok ini bukan untuk satu kamar, namun seluruh kabin cantik ini. Tertarik merasakan sensasi tinggal di 'rumah Tony Stark?'

1. Kabin Tepi Danau

© Air BNB

Dikisahkan di rumah ini Tony dan Pepper membina keluarga sederhana mereka. Kabin kayu hangat di tepi danau berhalaman luas. Di kabin ini pula upacara pemakaman Tony Stark alias Iron Man dilangsungkan.

Dalam dunia nyata, kabin ini berisikan tiga kamar tidur yang nyaman. Lokasinya pun tak terlalu terpencil. Hanya kurang lebih 20 menit berkendara mobil dari bandara Hartsfield-Jackson, Atlanta. Kabin ini sempurna untuk liburan keluarga kecil atau outing bersama rekan kerja.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Aktivitas Alam

© Air BNB

Kabin ini nampak cukup tenang dikelilingi pohon tinggi dan danau. Beragam aktivitas dapat dilakukan di kabin satu ini. Mulai memancing di danau sampai berinteraksi dengan kuda bisa jadi pilihan. Namun pastinya berkumpul di sekitar api unggun di malam hari pasti bakal menyenangkan.

3. Suasana Hangat

© Air BNB

Dalam fot-foto promosi dari website Air BnB, nampak tak banyak perubahan yang dilakukan. Sofa ini menjadi tempat Robert Downey Junior dan Gwyneth Paltrow berbincang sebelum Tony memutuskan pergi ke markas Avengers.

4. Dua Lantai

© Air BNB

Kabin cantik ini memiliki dua lantai, tiga kamar tidur, tiga kamar mandi dan area keluarga. Meski terlihat berada di tempat yang cukup terpencil namun fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap. Mulai peralatn mandi sampai WiFi disediakan untuk kenyamanan para tamu.

5. Dapur Modern

© Air BNB

Kenyamanan juga ditawarkan di area dapur. Peralatan memasak modern serta alat pemadam kebakaran pun disediakan untuk penyewa. Tak perlu takut kelaparan meski tengah berada di kawasan yang tenang ini ya!

6. Ketenangan

© Air BNB

Kabin ini menawarkan ketenangan dan suasana alam yang menarik. Tak ada salahnya menjadikan kabin satu ini sebagai destinasi impian KLovers. Harga yang ditawarkan n saat ini memang tak terlalu fantastis. Namun bisa jadi ada daftar panjang untuk merasakan tinggal di rumah Tony dan Pepper. KLovers berminat?

Â

Â

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending