Sutradara: Kali Ini Giliran Lois Yang Menyelamatkan Superman

Penulis: Mahardi Eka Putra

Diterbitkan:

Sutradara: Kali Ini Giliran Lois Yang Menyelamatkan Superman dok. geektyrant.com

Kapanlagi.com - Hubungan personal antara Superman dan Lois Lane adalah salah satu elemen menarik dalam kisah Superman hingga tak heran banyak sutradara kerap mengutak-atiknya. Dalam film terbaru garapan Zack Snyder ini nanti, kisah antara Superman/Clark Kent (Henry Cavill) dan Lois Lane (Amy Adams) akan dibuat dengan lebih "kuat".
"Aku rasa kedua tokoh tersebut adalah dua tokoh realistis seperti yang ada adalam masyarakat. Sosok Clark terlalu sempurna untuk diajak kencan," ujar Snyder kepada SFX.
Snyder menganggap Clark adalah sosok yang sopan dan sempurna. Sedangkan Lois adalah sosok yang lebih bebas dan kuat meski pada akhirnya Lois lah yang diselamatkan oleh Superman. Tapi dalam film kali ini, ia berbalik punya kesempatan untuk menyelamatkan sang Superman. "Ia akan menyelamatkan dia, dalam cara yang tak terduga dan secara emosional," tambahnya.


Zack Snyder pun menggambarkan MAN OF STEEL sebagai film paling realistis yang pernah ia garap.
#Baca juga


 
 

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

(dgs/dka)

Rekomendasi
Trending