Verdi: Festival Film Pendek Jadi Wadah Langsung ke Industri Film

Verdi: Festival Film Pendek Jadi Wadah Langsung ke Industri Film dok. KapanLagi.com®/ Agus Aprianto

Kapanlagi.com - Tak hanya para peserta XXI Short Film Festival 2014 yang memiliki antusias lebih. Verdi Solaiman sebagai salah satu dewan juri juga merasakan hal yang sama. Menurutnya banyaknya film yang masuk adalah wujud apresiasi sineas muda berbakat tanah air.Ia mengaku banyak karya menarik dan kreatif di ajang XXI Short Film Festival kali ini. Bahkan Verdi menambahkan bahwa karya mereka tak kalah dengan sineas-sineas senior. "Kalau saya lihat cukup menarik. Karya yang masuk banyak banget. Tahun ini banyak banget yang antusias bikin karya. Seperti tentang anak berkebutuhan khusus. Ini pemberian wadah dari XXI untuk ikut ke industri langsung," katanya di Djakarta Theater, Jakarta Pusat (27/2).Tahun ini ada 3 kategori yaitu film pendek fiksi naratif, film pendek animasi, dan film pendek dokumenter. Penjuarian pun akan dilakukan dengan sangat ketat. "Banyak yang mengangkat seputar anak. Kita nggak mentemakan, tapi kembali kita lihat eksekusinya. Pesan, pengadeganan dan lain-lain, nyampe apa gak," ujarnya."Syarat-syarat sudah dikemukakan, seperti tahun lalu intinya. Namun, makin detail aja penilaiannya. Sekarang dari tiap departemen menilai," lanjutnya.Sebagai salah satu punggawa Rumah Aktor Indonesia (RAI), anak aktor Hengky Solaiman ini siap membantu networking dari para sineas muda yang berbakat untuk terjun ke industri perfilman nasional. "Kalau berbakat, kan kita lebih mudah networkingnya. Kita bisa bantu misalkan mereka membutuhkan aktor-aktor yang diinginkan, kami siap menjembatani," tandasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/dka)

Rekomendasi
Trending