60 Hari Tidak Tidur Jadi Penyebab Kematian Michael Jackson?
Michael Jackson @fanpop.com
Kapanlagi.com - Setelah sempat dikabarkan bahwa Michael Jackson mengalami susah tidur karena mengonsumsi propofol. Kini terungkap fakta yang lebih mengejutkan, ternyata Michael tidak bisa tidur selama 60 hari sebelum ia meninggal dunia.
Mungkin Michael adalah satu-satunya orang di dunia yang tidak tidur selama 60 hari berturut-turut. Hal itu yang dicurigai menjadi salah satu penyebab kematian Michael Jackson, karena kalaupun Michael bisa memejamkan mata, ia tidak bisa istirahat dengan benar.
Dua Bulan Sebelum Meninggal, Michael Jackson Sempat Susah Tidur
Debbie Rowe Akhirnya Jenguk Paris Jackson di RS
Michael Jackson Tewas di Tangan Pembantu?
Kontroversi Paling Epic Sepanjang Hidup Michael Jackson
Dokter Conrad Murray memberi Michael propofol yang tidak mengijinkan tubuhnya untuk beristirahat dengan baik dan benar. Propofol membuat keadaan Michael lebih mirip koma daripada tidur.
Kurangnya jam tidur itulah yang bisa menjadi penyebab kematian Michael jika memang ia terbukti tidak over dosis propofol. Efek propofol yang sangat buruk membuat Michael, beberapa saat sebelum kematiannya, tidak bisa melakukan gerakan dance sederhana atau mengingat satu bait lirik lagunya sendiri.
Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(sun/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
