Belum Siap Jalin Hubungan Baru, Brad Pitt Kapok Dengan Seleb?
Diterbitkan:
Brad Pitt kapok jalin hubungan dengan seleb? (AFP)
Kapanlagi.com - Sosok Brad Pitt tak hanya dikagumi atas prestasinya di bidang akting. Kehidupan personal aktor satu ini bahkan menjadi obsesi publik. Selama berkarir di dunia hiburan, ia tercatat menjalin kisah asmara dengan beberapa nama seleb.
Mulai dari Gwyneth Paltrow yang sempat menjadi tunangannya hingga skandal perselingkuhan dari Jennifer Aniston, Brad selalu menjalin kisah dengan seleb wanita Hollywood.
Kisah yang hingga saat ini masih menjadi konsumsi publik adalah perseteruan dengan sang mantan istri, Angelina Jolie. Sempat dijadikan #CoupleGoals dan memiliki cukup banyak anak, tapi keduanya berpisah. Perpisahan ini pun masih dibarengi dengan segala drama perebutan anak dan tuntutan secara hukum.
Advertisement
1. The Next Mrs. Brad Pitt?
Semenjak perpisahannya dengan Jolie, peraih Oscar ini belum terlihat menjalin hubungan serius. Nampaknya ia masih ingin menaa kehidupannya pasca perpisahan yang penuh drama. Namun tak menutup kemungkinan bahwa Brad akan mencari Mrs. Brad Pitt selanjutnya.
"Brad hanya ingin seseorang dengan kepribadian baik. Ini akan butuh waktu cukup lama sebelum ia benar-benar siap menjalin hubungan jangka panjang," ungkap sebuah sumber dilansir dari E! Online.
Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Sat Hari Khalsa
Meski demikian ada seorang wanita yang kini sedang dikaitkan dengan Brad. Berkenalan melalui komunitas yang baru, Brad dan Sat Hari Khalsa mulai akrab. Wanita ini adalah seorang ahli spiritual healer serta desainer perhiasan.
Salah satu mutual friend Brad dan Sat Hari adalah vokalis Red Hot Chili Peppers. Ia menilai sosok Sat Hari sebagai wanita berkepribadian hangat dengan energi yang luar biasa. Lebih lanjut, Sat adalah seorang wanita beranak satu.
3. Perceraian Dengan Jolie
"Sat Hari memberi Brad arahan dan angin segar dalam hal kehidupan spirtual. Brad sendiri merasa ia perlu meningkatkan diri," ujar seorang sumber dilansir dari E! News.
Hingga saat ini baik Brad maupun Sat Hari tak mengkonfirmasi kedekatan mereka. Keduanya masih pada fase saling mengenal lebih jauh dan tak ingin mengekspose hubungan pada publik. Terlebih lagi kini Brad masih harus menyelesaikan perceraiannya dan masalah hak asuh anak.
Â
Jangan Sampai Terlewatkan Ya!
Tertangkap Mesra di Pesta, Brad Pitt Punya Pacar Baru?
Angelina Jolie & Brad Pitt Bertemu Diam-Diam Demi Anak-Anaknya
Tampil Beda, Cantiknya Angelina Jolie Saat Jalan Bareng Putranya
Lupakan Drama Perceraian Dengan Brad Pitt, Angelina Jolie Shopping Bareng Anak
Dituduh Tak Beri Nafkah, Brad Pitt Mengaku Sudah Serahkan Rp 130 Miliar Pada Jolie
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/rna)
Rezka Aulia
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
