Cameron Diaz - A-Rod Putus Lagi?
Cameron Diaz - Alex Rodriguez
@ splashnews.com
Kapanlagi.com - Aktris cantik bintang CHARLIE'S ANGELS, Cameron Diaz, sepertinya masih belum beruntung saja dalam hal percintaan. Setelah 2 tahun menjalin hubungan dengan Alex Rodriguez, pasangan ini sekali lagi dikabarkan berpisah.Seperti dilaporkan Us Weekly, pasangan yang sering tampak mesra di manapun mereka berada ini memutuskan untuk 'jalan sendiri-sendiri' setelah 2 tahun menjalani hubungan penuh gosip. Salah satu alasan berakhirnya hubungan cinta mereka adalah karena jadwal keduanya yang tak bisa ditolerir."Mereka baru saja putus," ujar seorang sahabat dekat sang atlet New York Yankees. Ini bukan pertama kalinya pasangan ini dikabarkan putus. Sebelumnya, Diaz dan Rodriguez sudah pernah mengalami hal serupa yang segera dibantah dengan kemesraan mereka ketika berjalan-jalan dan berolahraga bersama."Diaz sangat sibuk dengan karirnya. Alex sempat cedera dan ingin kembali ke karirnya. Mereka berdua sama-sama profesional. Sampai sekarang mereka masih berteman dan masih saling suka. Mereka berdua juga sangat menghormati satu sama lain," pungkas sang sumber.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/mae)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
